Esports

Game Fighting 'MultiVersus' Siap Rilis pada 28 Mei 2024

Aldodanoza
11/03/2024 20:27 WIB
Game Fighting 'MultiVersus' Siap Rilis pada 28 Mei 2024

Warner Bros. Games dan Player First Games umumkan perilisan ulang dari game mashup smash fighting MultiVersus, yang akan hadir di PlayStation 5, Xbox Series, PlayStation 4, Xbox One, dan PC via Steam dan Epic Games Store pada 28 Mei 2024 ini. Open beta test dari MultiVersus sebelumnya digelar pada 26 Juli 2022 hingga 25 Juli 2023.

Demi memberikan kesan baru pada MultiVersus yang sebelumnya bisa dimainkan oleh gamer pada 2022 lalu, kini Player First Games sebagai developer akan merilis ulang MultiVersus dengan engine terbaru yakni Unreal Engine 5. Sehingga, MultiVersus pada 2024 ini akan sanggup dijalankan dengan kualitas apik di konsol current-gen maupun PC dengan spesifikasi maksimal.

"Kami telah bekerja keras melakukan berbagai perubahan dan pembaruan untuk menghadirkan pengalaman bermain game yang lebih baik. Aspek inti dari MultiVersus adalah karakter ikonik dalam game, denga kompetisi yang menyenangkan dengan latar belakang alam semesta dan lingkungan yang diimajinasikan ulang. Sehingga dengan senang hati aku sampaikan bahwa kami akan menambahkan beberapa personality baru yang sangat menarik ke dalam daftar, bersama dengan lebih banyak tahapan dari dunia yang belum kami jelajahi," jelas Game Director dan Co-Founder Player First Games, Tony Huynh.

Lanjut dari penjelasan Huynh, berkat Unreal Engine 5 ini roti lapis Shaggy akan menjadi lebih detail untuk dimainkan di resolusi tinggi, serta menghadirkan rollback netcode yang lebih akurat dalam pertarungan online ketika bermain bersama orang lain. Setiap serangan, hindaran, dan Batarang yang terlempar pun akan lebih aktual sesuai dengan kedua belah pihak pemain.

Gameplay pun akan lebih konsisten mau di berbagai platform apapun, sehingga semua gamer dapat menikmati MultiVersus dengan sangat baik dari PvE hingga PvP. Apakah kamu akan memainkan game mashup smash fighting yang menghadirkan semesta Warner Bros. di 2024 ini?