Esports

Riot Games Buka Sesi Playtest untuk Game Fighting 2XKO

Aldodanoza
22/04/2024 06:17 WIB
Riot Games Buka Sesi Playtest untuk Game Fighting 2XKO

Riot Games telah mengumumkan judul terbaru dari Project L miliknya dengan nama 2XKO, namun bagi kamu yang tidak bisa menikmati demo dari game tersebut di beberapa booth Riot Games di event yang digelar di Eropa, Amerika, dan Jepang, kamu wajib untuk mencari peruntungan di 2XKO Playtest. Sesi ini merupakan kesempatan besar bagi content creator yang ingin mencoba 2XKO lebih awal, sebelum game tersebut debut secara global termasuk Indonesia.

game fighting free-to-play ini akan menjadi game garapan Riot Games yang hype untuk dimainkan sebagai penikmat game fighting, yang bahkan Riot Games pun sudah merencanakan 2XKO untuk dipertandingkan di turnamen besar seperti EVO 2024, maupun membuat World Championship tersendiri untuk 2XKO yang digarap oleh Riot Games itu sendiri.

Sesi playtest dari 2XKO ini akan digelar pada 2024, yang belum diketahui tanggal mulainya. Akan tetapi, kamu sudah bisa praregistrasi untuk 2XKO Playtest di survey resmi 2XKO. Pemain yang beruntung bisa mendapatkan link resmi dari Riot Games untuk mengunduh game tersebut, dan bisa dimainkan ketika sesi playtest sudah dimulai.

2XKO pun sudah memberikan beberapa demo showcasenya di event besar, yang bahkan menarik beberapa pro player game fighting seperti Daigo dari esports Street Fighter untuk mencoba 2XKO. Tanggapan positif pun diberikan kepada beberapa pemain yang mencoba 2XKO, dengan ambisi penuh dalam menunggu 2XKO benar-benar rilis secara resmi termasuk di beberapa negara besar yang fanatik dengan game fighting.

Meski demikian, banyak perombakan yang wajib dilakukan oleh Riot Games demi bisa membuat 2XKO ini menjadi game fighting free-to-play yang asyik untuk dimainkan. Terutama fitur Rollback Netcode, penjelasan mengenai microtransaction, serta balancing di game tersebut yang akan memberikan variasi pemilihan champion di skena kompetitif 2XKO.