ASUS Luncurkan Zenfone 11 Ultra, Ponsel Flagship Baru Berfitur Canggih nan Estetik

Aldodanoza
12/06/2024 02:31 WIB
ASUS Luncurkan Zenfone 11 Ultra, Ponsel Flagship Baru Berfitur Canggih nan Estetik
smartphone canggih yang memiliki spesifikasi mutakhir dan fitur yang melimpah dari ASUS (Foto Siaran Pers)

Pada 11 Juni 2024, ASUS resmi umumkan kehadiran dari Zenfone 11 Ultra dalam Launching Event di Jakarta, Indonesia. Kehadiran Zenfone 11 Ultra ini menandai pencapaian penting dalam inovasi sebuah smartphone, dimana ponsel ini dirancang sebagai perangkat yang mampu wujudkan perpaduan sempurna antara teknologi mutakhir, desain yang ramah lingkungan, serta performa yang tak tertandingi.

Digarap dengan baik antara elemen desain premium, kemampuan kamera, fitur berbasis AI, serta kapasitas baterai yang lebih tahan lama, Zenfone 11 Ultra ini menetapkan standar baru untuk ponsel flagship pada 2024 ini. Kamu bisa merasakan sebuah flagship di smartphone pada Zenfone 11 Ultra, untuk berbagai macam kebutuhan termasuk entertainment dan multimedia.

"Kami dari ASUS sangat bersemangat menghadirkan Zenfone 11 Ultra ke pasar Indonesia. Dengan desain premium, kamera flagship, fitur AI, dan kapasitas baterai yang lebih lama akan memenuhi kebutuhan pengguna smartphone di Indonesia," jelas Jimmy Lin selaku ASUS Regional Director Southeast Asia.

Zenfone 11 Ultra ini dikabarkan hadir dengan desain eksterior yang ramah lingkungan, dimana ponsel ini dirangkai menggunakan body aluminium yang 100 persen daur ulang. Bahkan packaging dari Zenfone 11 Ultra ini dibuat khusus agar dapat terurai dengan baik bila dibuang.

Smartphone garapan ASUS ini didesain dengan layar AMOLED 6,78 inci 144Hz yang ditingkatkan lagi oleh teknologi Pixelworks, yang akan memberikan visual yang hidup berkat teknologi low-temperature polycrystalline oxide (LTPO) untuk efisiensi energi. Layar tersebut lebih luas berkat screen-to-body ratio yang lebih luas hingga 94 persen.

Lalu, Zenfone 11 Ultra ini dibekali dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 3 Mobile Flagship, yang merupakan chipset terbaik yang bisa digunakan untuk multitasking, entertainment, maupun gaming yang mana sudah bisa kamu temukan di ASUS ROG Phone 8. Sehingga berbagai macam antarmuka dan fitur yang ada pun memiliki keselarasan, dengan kapasitas baterai yang bahkan serupa.

Ponsel terbaik ini pun hadir dengan pengisian daya yang luar biasa yakni 65 W HyperCharge yang bisa mengisi daya ponsel kamu secara maksimal, dan bahkan pengisian secara nirkabel melalui wireless charging Qi-compatible yang sudah digarap oleh ASUS sejak peluncuran beberapa smartphone flagship lalu.

Zenfone 11 Ultra ini hadir dengan varian 12GB RAM 256GB ROM di harga 10 Juta Rupiah, serta varian 16GB RAM 512GB ROM di harga 14 Juta Rupiah. Kamu bisa cek ketersediaan dan varian warna dari Zenfone 11 Ultra di situs resmi ASUS Indonesia, dan akan ada promo diskon hingga 1 Juta Rupiah setiap pembelian dari 11-30 Juni 2024.