Peta Kekuatan Provinsi eFootball PES PON XX, Jabar Favorit Juara?

Billy Rifki
21/09/2021 16:08 WIB
Peta Kekuatan Provinsi eFootball PES PON XX, Jabar Favorit Juara?
instagram

Eksibisi esports di PON XX Papua 2021 akan dimulai hari ini dari kategori eFootbal PES 2021. 8 Provinsi terbaik yang lolos dari kualifikasi Pra-PON kini berada di upper bracket dan akan menjalani laga berformat Bo3 di ronde pertama. Match dimulai dengan format 1vs1, 2vs2 dan 1vs1 bila skor sebelumnya imbang.

DKI Jakarta akan menghadapi Banten, disusul Kalimantan Timur vs Jawa Barat, lanjut Kalimantan Selatan melawan Gorontalo dan ditutup oleh Papua Barat melawan Papua. Jawa Barat mengirimkan atlet esports terbaiknya untuk eksibisi esports kali ini, yaitu Rizky Faidan dan Ferry Gumilang. Faidan dan Ferry adalah juara dan runner up IFEL 2020 yang punya reputasi dunia. Tak heran, provinsi ini dijagokan menjadi juara di cabor eFootball PES 2021. Benarkah demikian?

ANCAMAN KALIMANTAN SELATAN

Kalimantan Selatan juga punya atlet mengerikan. Diperkuat oleh Rommy Hadiwijaya sang juara IFeL Invitational, ia berpasangan dengan M. Riza Alfiqri. Meski di turnamen tersebut Rommy membela Persita, Rommy berasal dari Banjarmasin

Kalsel akan menghadapi Gorontalo yang diwakili oleh Akbar Paudie dan Bayu Habibie. Akbar Paudie sendiri merupakan runner up turnamen IFeL Invitational dan kiprahnya terhenti oleh Rommy. Laga ini akan jadi pertarungan balas dendam yang menarik antara Rommy dan Akbar Paudie.

DUEL SAUDARA PAPUA

Perang saudara akan terjadi di laga keempat eFootball PES PON XX Papua. Provinsi Papua dan Papua Barat akan saling adu untuk memperebutkan tempat selanjutnya di upper bracket.

Ajang ini akan jadi pembuktian bagi atlet-atlet dari timur Indonesia menunjukan skillnya dihadapan pemain provinsi lain yang lebih berpengalaman. Dukuangan dari pendukung tuan rumah pasti jadi morale booster untuk para pemain agar tampil lebih baik dan menciptakan kejutan.

DUEL IBUKOTA & PENYANGGA

Tim DKI Jakarta akan menghadapi Banten di match pembuka eFootball PES PON XX Papua. Kontingen ibukota ini optimis menyapu bersih emas dari semua kategori esports yang dipertandingkan. Hanya saja, mereka wajib menunjukkan kemampuan dihadapan Haerul Wibowo dan Mohammad Thamrin dari provinsi Banten.

Haerul alias Elul adalah partner Rommy yang membela Kalsel di PON XX Papua. Pengalaman dan kemampuannya sudah teruji dengan menjuarai Open World Finals 2021 dan IFeL Invitational.

Ini berarti, kekuatan provinsi di cabor eFootball PES 2020 PON XX Papua cukup merata. Bahkan, unggulan seperti Faidan dan Ferry dari Jawa Barat serta Rommy dari Kalsel harus mengeluarkan permainan terbaiknya untuk bisa menjuarai cabor ini.

Provinsi manakah yang akan memenangkan laga pertama mereka di eFootball PES 2021 PON XX Papua?