Sang juara dunia bertahan PUBG Mobile, Bigetron RA baru saja kembali menunjukkan kelas permainannya. Kali ini, di region SEA, Alien Merah menyambet trofi PUBG Mobile Pro League (PMPL) SEA Finals Season 2. Di posisi kedua, tim Indonesia lainnya yakni Aerowolf LIMAX juga tampak mendominasi.
Kompetisi yang berlangsung selama 3 hari ini mempertandingkan 16 tim dari Indonesia, Vietnam, Thailand, Filipina, Malaysia, serta Myanmar. Selain memperebutkan prize pool senilai 150.000 USD, empat tim teratas juga akan mendapat tiket menuju PMGC.
Source: Instagram Bigetron RA
Sudah menjadi 'trademark' Bigetron RA yang permainannya akan lebih panas di hari terakhir. Pada dua hari pertama PMPL SEA Finals, Microboy cs tampak hanya berhasil bertengger di posisi kelima Global Leaderboard. Namun, gaya bertanding mereka seolah berubah drastis memasuki 5 ronde terakhir.
Bigetron RA mencetak 3 chicken dinner di hari ketiga PMPL SEA Finals, mengakhiri kompetisi tersebut dengan total skor 197 poin sekaligus menjadikan mereka sang juara. Ini merupakan trofi incaran Bigetron RA setelah mereka gagal menjuarai PMPL SEA Spring Split di awal tahun. Bisa dikatakan kemenangan ini melengkapi bukti dominasi Zuxxy cs di Indonesia, SEA, bahkan kancah PUBG Mobile dunia.
Source: Instagram PUBG Mobile
Empat tim teratas PMPL SEA Finals akan mendapat tiket ke PUBG Mobile Global Championship (PMGC) Season Zero. Bigetron RA sendiri sudah mendapat tiket direct invite berkat menjuarai PMWL East. Ini membuat urutan kelima di klasemen akan mendapat slot ke Global Championship.
Power888 KPS berada di posisi kelima meski memiliki poin yang sama dengan Team Secret Malaysia. Hal ini dikarenakan Power888 KPS mendapat dua kill lebih dibanding Team Secret. Lima tim yang dari PMPL SEA yang akan berangkat ke PMGC adalah Bigetron Red Aliens, Aerowolf LIMAX, Team Secret Jin, RRQ Athena, dan Power888 KPS.
PMGC sendiri akan berlangsung di akhir November. Lima skuad di atas akan bertanding dengan 15 tim lainnya dari seluruh dunia untuk memperebutkan gelar tim PUBG Mobile terbaik tahun ini sekaligus prize pool senilai 2 juta USD. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, yuk dukung dua tim Indonesia yang menjadi wakil dalam PMGC!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|