Pimpin Week-1 PMPL ID S5, Ini Cara Bonafide Jaga Konsistensi

Billy Rifki
31/03/2022 09:22 WIB
Pimpin Week-1 PMPL ID S5, Ini Cara Bonafide Jaga Konsistensi
esports.id interview

PMPL ID Season 5 Spring 2022 pekan pertama berakhir dengan kejutan. Tak disangka, Bonafide Esports keluar sebagai pemuncak klasemen lewat torehan tiga WWCD dan 90 elims. Sayangnya, banyak netizen yang mencibir keberhasilan Bonafide.

Mereka dianggap cuma main aman dengan gameplay "ngendok" atau diam menunggu mangsa. Tapi toh taktik tersebut efektif dan torehan kill mereka juga cukup tinggi. Sampai PMPL ID Season 5 menyematkan gelar "Best Team Performance" untuk Bonafide di week-1.

Noox yang hadir dalam interview bersama media partner mengatakan kepada Esports.ID bagaimana cara mereka menjaga performa di week-week selanjutnya. "Kita main seperti biasa aja, main di tengah, rotasi aman, lihat posisi musuh, gitu-gitu aja. Kalau persiapan khusus belum ada, masih main aja seperti biasa," ujar Noox.

Ia pun menjelaskan apa yang terjadi sehingga Bonafide disebut tim ngendok. Menurutnya, Bonafide sering tak bertemu musuh ketika turun ke wilayah tertentu karena mereka berusaha untuk set up dari tengah map. "Kita cuma ngga ketemu musuh aja. Soalnya kita kan langsung ke tengah-tengah gitu, padahal ngga ketemu musuh aja makanya dibilang ngendok,"

Ia pun tak memperdulikan ujaran netizen yang merendahkan pencapaian Bonafide di pekan pertama. Ia berpesan kepada para fans untuk terus mendukung perjuangan Bonafide dan menyaksikan PMPL ID Season 5 Spring 2022.

Bagaimana tanggapan kalian dengan performa Bonafide pekan kemarin?