5 Senjata PUBG MOBILE Cocok untuk Pemula Versi Valdemort

Mallasak
09/06/2023 18:26 WIB
5 Senjata PUBG MOBILE Cocok untuk Pemula Versi Valdemort
Credit: PUBG Mobile

PUBG MOBILE menyediakan puluhan senjata yang dapat digunakan oleh pemain. Setiap senjata tersebut memiliki keunikan, cara menguasai, dan teknik kontrol yang berbeda-beda. Beberapa senjata seringkali dianggap lebih mudah dikuasai dari yang lainnya, sehingga dikatakan lebih “ramah” untuk pemula.

Melalui wawancara singkat bersama PUBG MOBILE, Rahmat “Valdemort” Hidayat, pemain profesional PUBG MOBILE yang membela tim Rex Regum Qeon (RRQ), membagikan rekomendasi 5 senjata yang menurutnya cocok untuk digunakan oleh para pemula.

Credit: esports.id

1. M416

Memang tidak dapat dipungkiri lagi kalau M416 adalah senjata Assault Rifle (AR) pilihan banyak pemain PUBG MOBILE, dari pemula hingga pemain profesional. Faktor recoil yang stabil turut menjadikan M416 sebagai senjata yang paling direkomendasikan Valdemort bagi pemain pemula.

M416 cocok (digunakan) untuk spray jarak menengah, karena lebih stabil recoil-nya untuk spray,” tutur Valdemort.

2. UMP45

Untuk pertempuran jarak dekat atau close combat, Valdemort menyarankan senjata UMP45 atau yang sering disingkat UMP. Senjata berjenis SMG atau sub-machine gun ini memang salah satu senjata jarak dekat yang digemari berkat kestabilannya.

“UMP lebih cocok kalian pakai saat close combat, tentunya karena fire speed dan kestabilannya,” sarannya.

3. UZI

Selain UMP, Valdemort juga menyarankan Micro UZI (atau sering disingkat UZI) sebagai pilihan kedua senjata close combat. Pasalnya, UZI merupakan senjata dengan rate of fire tertinggi di antara seluruh senjata jenis sub-machine gun.

Dua senjata ini (UZI dan UMP) bisa dibilang senjata yang menguntungkan kalau untuk jarak dekat,” ujar Valdemort.

4. AKM

Rekomendasi keempat dari Valdemort terbilang cukup menantang. Pasalnya, AKM merupakan senjata yang tidak mudah dikuasai akibat recoil-nya yang berat. Walaupun begitu, AKM memang merupakan assault rifle dengan damage terkuat di PUBG MOBILE.


Valdemort merekomendasikan AKM untuk pemula bukan tanpa alasan. Ia menyarankan pemain pemula untuk membiasakan diri dengan recoil berat agar nantinya lebih cepat mengontrol senjata dengan recoil ringan.

AKM sebenarnya aku sarankan agar kalian lebih bisa belajar mengontrol senjata recoil berat, agar nantinya kalian lebih mudah mengontrol senjata yang recoil-nya ringan,” ungkapnya.

5. Mini14

Mini14 merupakan senjata tipe Designated Marksman Rifle atau DMR yang cocok digunakan untuk long-range combat. Walaupun damage Mini14 lebih rendah dari DMR lainnya, senjata ini memiliki kestabilan yang baik sehingga dapat digunakan untuk tapping tanpa mengkhawatirkan recoil.

Kalau gameplay kalian lebih ke jarak jauh, aku sarankan pakai Mini14. Dengan senjata ini kalian bisa tap-tap dan juga di-tapping cepat, tergantung jari kalian cepat atau tidak,” pungkasnya.