Gaet Eks-FPX & cNed, NAVI Umumkan Roster VALORANT 2023!

Dandesignlab
09/11/2022 21:00 WIB
Gaet Eks-FPX & cNed, NAVI Umumkan Roster VALORANT 2023!
Riot Games

Setelah adanya beberapa rumor dan teaser yang telah muncul ke permukaan media sejak sebulan yang lalu, NAVI alias Natus Vincere telah resmi mengumumkan roster VALORANT-nya semalam. 

Serupa seperti rumor, NAVI menggaet nama-nama jawara Eropa Timur yang sebelumnya telah berhasil menjadi jawara internasional 2021-2022.

NAVI mengirimkan sebuah video announcement yang menampilkan sebuah sinematik sang IGL, ANGE1, yang berada di kantor untuk merekrut para pemain yang akan diresmikan oleh NAVI. Berdiskusi melalui video call, ANGE1 menghubungi Shao, SUYGETSU, dan cNed untuk merekrutnya.

Setelah ketiganya setuju, terhadap satu pemain lagi yang kurang untuk melengkapi roster NAVI. Meski sang jawara Champions 2021, cNed, sempat merequest Ardiis sebagai player yang sangat ia ingikan untuk bermain bersama, ANGE1 tak memfollow-up Ardiis. Alih-alih Ardiis, Zyppan langsung mengirimkan pesan ke ANGE1, dan disitulah pemain terakhir ditentukan.

Video tersebut cukup unik lantaran ANGE1 lah yang menjadi karakter utama dalam pembentukan roster VALORANT. Dan ketika cNed menyinggu Ardiis, ANGE1 pun tak menggubrisnya lantaran Ardiis bergabung ke tim lain.

Kini, NAVI VALORANT telah sangat solid dengan hadirnya para pemain bintang di skuad mereka jelang VCT 2023. Tentu saja, kita akan segera melihat juara internasional bersaing di Kickoff Tournament Sao Paulo, Brazil, pada Februari mendatang.