Bertempat di Wisma 77, Jakarta Barat, GARENA Indonesia menggelar konferensi pers untuk membeberkan informasi terbaru mengenai rencana beberapa agenda Arena of Valor (AOV) yang menarik sebagai pembuka tahun 2018. Diantaranya, AOV Star League (ASL) dan AOV National Championship (ANC) merupakan dua kompetisi bergengsi yang dapat diikuti para Challengers di seluruh Indonesia. Seperti apa kedua kompetisinya?
AOV Star League 2018
ASL merupakan liga profesional pertama dari GARENA Indonesia untuk Arena of Valor yang mengangkat tema 'Conquer Your Dreams'. Berlangsung selama bulan Januari hingga Mei 2018, ASL diikuti oleh 6 tim terkuat di Indonesia yang telah melewati seleksi ketat pada kualifikasi sebelumnya. Keenam tim dalam ASL 2018, yakni EVOS.AOV, Saudara eSports, RRQ Nova (Battle of Valor 2017), Bigetron eSports, GGWP.ID Elite, DG eSports dari kompetisi bergengsi lain (VO-Cup 5, VO-CUP 6, dan ASL Promotional Playoff).
"Tujuan dari diadakannya ASL tentu saja untuk membawa para gamer menjadi seorang bintang seperti yang terdapat di dalam logonya," ujar Reginald, selaku Project Officer ASL, saat sesi Q&A. "Tak hanya itu, Garena juga menyajikan eSports sebagai sebuah karir, sehingga dari hadiah yang dibagikan para gamer dapat berkarya dengan lebih baik dan positif. ASL juga menjadi jalan bagi para pemain pro menuju turnamen global, karena kedepannya ada seri internasional lanjutan dari ASL".
Sistem turnamen ASL 2018 pada musim ini akan menggunakan format Best of 3 (BO3) Double Round Robin, di mana setiap tim bertemu dengan semua lawannya sebanyak dua kali. Jadinya, semua tim bertanding sebanyak 10 kali dari bulan Januari hingga Mei 2018. Di penghujung kompetisi, empat tim terkuat bakal bertanding secara offline pada acara Grand Final untuk memperebutkan gelar tim terbaik di Indonesia. Gengsi kompetisi ini juga semakin besar, karena total prizepool yang dibagikan pada ASL 2018 mencapai angka 1.6 milyar rupiah (skema pembagian hadiah Rp13.000.000,- setiap minggunya).
Menjawab pertanyaan lain terkait ASL, Reginald pun menambahkan bahwa terdapat kebijakan dalam ASL 2018 yang hanya memperbolehkan satu organisasi untuk diwakili oleh maksimal dua tim dalam kompetisi ini. Hal uniknya adalah setiap peserta dapat menambah anggota tim (bukan berasal dari Indonesia). Jadi, para gamer yang punya kenalan player jago dan bukan dari Indonesia, bisa mengajaknya untuk memperkuat tim kamu.
Agar kompetisi berjalan lancar, GARENA memastikan bahwa pertandingan ASL berlangsung di server khusus yang tidak akan terganggu apabila ada patch baru. Selain itu, hero yang baru dirilis selama 1 minggu juga tidak diperbolehkan dalam turnamen.
AOV National Championship
Seperti yang telah diinformasikan sebelumnya, guna memuaskan antusiasme para Challengers atas turnamen besar, Garena kembali mempersembahkan turnamen skala nasional yang mengangkat tema "Join as 5, Battle as 1". Hal ini disampaikan pula pada konferensi pers yang dilakukan Garena Indonesia di Wisma 77, Jakarta Barat.
"ANC merupakan kompetisi yang diadakan berdasarkan masukan dari para Challengers di seluruh Indonesia," ungkap Edwin, selaku Project Officer dari ANC. "Kompetisi yang memiliki kelas Semi-Pro Tournament dari game AOV, semua gamer bisa ikutan, kecuali para peserta ASL yang di-banned untuk berpartisipasi dalam kompetisi ini. Bisa dibilang, ANC merupakan langkah awal bagi para gamer untuk turut merasakan gravitasi dari ASL berikutnya, meskipun hanya tersedia slot dua tim dari ANC untuk menembus ASL".
Persiapkan dirimu! ANC 2018 mulai berlangsung bulan Januari hingga April 2018. Tersedia total hadiah sebesar Rp.300.000.000,-, yang menjadi ajang seru karena melibatkan 23 kota besar di Indonesia. Saatnya buat bangga kota kamu lewat AOV National Championship.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|