Esports

Asa Medali Emas SEA Games 2019 Indonesia di AoV

Eric Soejatno
09/12/2019 11:07 WIB
Asa Medali Emas SEA Games 2019 Indonesia di AoV
Indonesia Kembali Menghadapi Thailand di Grand Final AoV SEA Games 2019

Indonesia membuka peluang raih medali emas SEA Games 2019 dari cabang Arena of Valor, usai meraih kemenangan dari Thailand dengan skor 2-1.

Sebelumnya, timnas Indonesia berhasil meraih peringkat pertama di babak grup yang membuat mereka berhak mendapatkan tempat di upper bracket. Mereka menghadapi Thailand yang merupakan unggulan untuk meraih medali emas dari cabang AoV.

Pertarungan ketat terjadi sejak awal game pertama. Meski perbedaan kill tidak banyak, Indonesia lebih unggul secara networth di 10 menit pertandingan berjalan. Thailand yang sukses mendapatkan dark slayer pertama gagal memanfaatkan untuk melakukan push. Begitu pula dengan Indonesia yang sukses meraih dark slayer kedua namun juga tak mampu memaksimalkannya secara baik.

Setelah mendapatkan 2 dark slayer, Indonesia akhirnya sukses menghancurkan semua inner tower Thailand. Namun, Indonesia harus susah payah untuk mengalahkan Thailand dan sempat tertinggal 8 ribu networth. Indonesia akhirnya sukses mengamankan game pertama usai menumbangkan 4 hero Thailand dan kehadiran super minion di midlane membuat mereka berhasil menghancurkan core di menit 28.

Sempat unggul di awal game kedua, Indonesia kesulitan menghadapi perlawanan dominan dari Thailand. Memanfaatkan dark slayer yang sukses diambil, Thailand langsung push ke core dari Indonesia. Hanya butuh 11 menit bagi Thailand untuk mengamankan game kedua.

Game ketiga menjadi game penentuan bagi kedua tim untuk melaju ke babak berikutnya. Kedua tim sama-sama bermain sengit sejak awal game. Namun, Thailand sukses menumbangkan 4 hero Indonesia dan menyisakan Fall yang memainkan Brunhilda.

Dengan core yang tinggal tersisa sedikit HP, Fall justru berhasil melakukan defense seorang diri dan menumbangkan semua hero dari Thailand bersama Wyvorz yang baru saja respawn. Kehadiran rombongan minion di midlane langsung dimanfaatkan Indonesia untuk melakukan push dan akhirnya sukses mengambil game ketiga di menit 13.

Indonesia setidaknya mengamankan medali perak untuk AoV. Mereka kembali bertemu dengan Thailand di grand final. Tidak lama berselang, Thailand sukses mengalahkan Vietnam dengan skor 2-0 di final lower bracket. Dengan hasil ini, maka Vietnam dipastikan meraih medali perunggu.

Sobat Esports, yuk berikan dukungan kalian kepada timnas AoV agar meraih medali emas untuk Indonesia!