Esports

Gameplay COD Warzone: Mobile Bocor Pada Private Alpha Test!

Dandesignlab
09/06/2022 12:30 WIB
Gameplay COD Warzone: Mobile Bocor Pada Private Alpha Test!
Project Aurora

Call Of Duty: Warzone merupakan game battle royale yang sangat populer dari seluruh seri COD Activision. Mengetahui banyak penggemar yang tidak sabar menantikannya, game ini berpotensi tiba di perangkat Mobile dalam waktu dekat dilansir dari pengumuman yang dirilis pada awal tahun 2022. 

COD Warzone Mobile telah memasuki fase Private Alpha Test di seluruh dunia dengan nama Project Aurora. Sementara itu, bocoran dan laporan terbaru mengenai COD Warzone Mobile telah terungkap pada cuplikan gameplay awal dari fase tersebut.

Hal pertama yang menonjol dari bocoran ini adalah betapa luar biasanya grafis game dibandingkan dengan game battle royale lainnya seperti PUBG Mobile, PUBG: New State, atau bahkan COD Mobile.

Namun, pernyataan tersebut masih belum terkonfirmasi dengan jelas akibat masih dalam tahap alpha test. Disisi lain, ini merupakan sebuah tanda bahwa game tersebut masih dalam pengembangan bentuk finalnya dan akan diperbarui pada waktu mendatang.

Seperti pada umumnya, pemain akan dijatuhkan dari pesawat untuk disebar keseluruh lokasi di dalam peta di mana mereka harus melengkapi segala persiapan dan terlibat dalam baku tembak seperti pada battle royale lainnya. Dalam banyak hal, Warzone Mobile sangat mirip dengan versi PC nya dari segi mekanik.

Gunplay nya tampak akurat dan melibatkan banyak keterampilan mekanis dan berbasis gerakan yang akan memberi pemain tantangan baru. Tetapi, Warzone Mobile akab mempertahankan model battle royale konvensional gabungan PUBG dan Apex Mobile yang menambahkan aksi cepat dalam tembak menembak.

Hingga saat ini, alpha test masih hanya tersedia di perangkat flagship seperti Samsung S21 dan iPhone 12. Bagaimana menurutmu?