Duo Indonesia yang kini berlabuh di TyLoo, BnTeT – xccurate akan kembali tampil bersama tim Recca Esports di ajang WESG Indonesia Qualifier. Kembalinya Hansel dan Kevin termuat dalam Twitter resmi WESG. Seperti kita ketahui, World Electronic Sports Game (WESG) merupakan ajang bergengsi yang mempertemukan wakil-wakil eSports dari berbagai negara di seluruh dunia. Layaknya seperti Olimpiade, maka gelaran WESG juga mempertandingkan berbagai cabang game, di antaranya DOTA2, CS:GO, Starcraft 2, Vainglory, dan Hearthstone.
Meski hanya tampil sebagai pemain pinjaman, kembalinya dua bintang CS:GO Indonesia bersama Recca bakal menjadi angin segar untuk mendapatkan hasil maksimal di ajang WESG. Kedua pemain ini menjadi fenomena baru di scene kompetisi elit CS:GO, BnTeT dicap sebagai pemain terbaik Asia saat ini, sedangkan xccurate banyak mendapatkan pujian berkat akurasi dan positioning-nya saat menggunakan AWP.
BnTeT - xccurate kala membela Recca Esports
Roster Recca Esports di ajang WESG 2018:
Baskoro "Roseau " Putra
Agung "Sys" Frianto"
Albert “Frostmisty “ Giovanni
Kevin "Xccurate" Susanto
Hansel "BnTeT" Ferdinand
Kevin “Eeyore” Gunawan
xccurate kala membela Recca Esports di WESG tahun lalu
Tahun lalu, Recca Esports sukses menembus WESG World Finals setelah menempati peringkat 5 – 8 WESG Asia-Pasific. Sayang, meski diperkuat oleh xccurate yang tampil sebagai stand-in, Recca Esports harus puas menempati peringkat 13 – 16, setelah gagal lolos pada Group Stage 2. Kini, kehadiran BnTeT & xccurate tentu akan membuat Recca Esports semakin berbahaya. Pengalaman keduanya kala mengalahkan tim-tim besar macam SK (MiBR), Na’Vi, Cloud9, dan tim lainnya menjadi nilai positif tersendiri.
WESG Indonesia Qualifier akan menjadi ujian awal buat Recca Esports sebelum menuju pentas dunia. Tim-tim lokal macam XCN, BOOM ID, dan NXL tak akan membiarkan Recca Esports menang, dan setiap tim pastinya berjuang sekuat tenaga untuk merebut tiket ke regional Asia Pasific. Mampukah Recca Esports dengan dua alumninya, “BnTeT dan xccurate”, berkibar di ajang WESG 2018? Bagaimana menurut Sobat eSports?
Mampukah Recca Esports Melaju Mulus di Indonesia Qualifier?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|