Seorang kolektor skin CS:GO baru saja melelang skin AK-47 miliknya dengan harga 400 ribu USD atau 6,2 miliar Rupiah. Skin AK-47 StatTrak™ 661 ini disinyalir menjadi skin AK termahal di dunia.
Salah satu hal yang membuat skin ini menjadi sangat mahal adalah 4 stiker holografik Titan Katowice 2014 yang terpasang di bagian badan senjata.
This is officially the most expensive AK-47 skin in CSGO, and it’s now up for sale
— Jake Lucky (@JakeSucky) November 21, 2022
The owner is accepting bids starting at $400,000… and already has multiple interested parties pic.twitter.com/hmFzS0yB6t
Kolektor skin CS:GO asal Denmark, Luksusbums, telah mendaftarkan skin AK langkanya untuk dilelang mulai dari harga 400 ribu USD. Skin ini kemungkinan merupakan satu-satunya skin AK-47 termahal dalam sejarah CS:GO.
Belum diumumkan apakah skin ini sudah terjual atau belum tetapi sumber mengatakan bahwa sudah banyak kolektor yang berminat.
Skin AK yang dimaksud adalah skin minimal wear StatTrak™ 661 pattern AK-47 | Case Hardened dengan empat stiker holografik Titan Katowice 2014.
Skin ini juga sesekali terlihat digunakan oleh pemain pro Owen "smooya" Butterfield.
Dikabarkan bahwa sang pemilik skin sudah menerima banyak tawaran namun ia tidak mengumumkan besarnya tawaran tersebut. Diprediksi bahwa harga skin ini bisa melebihi 500 ribu USD di pasar lelang.
Meski begitu, terdapat kemungkinan bahwa Luksusbums bisa saja menukarkan skin ini dengan beberapa skin level tinggi lainnya.
Skin ini memiliki pola, bentuk, dan stiker yang sangat unik dan sempurna. Skin ini memiliki pola permata biru yang paling berharga untuk seri AK, dan hanya ada 119 senjata terdaftar dengan pola tersebut.
Skin ini memiliki jumlah volume warna biru yang sangat banyak di sisi atas dan kiri senjata, yang merupakan area yang paling terlihat oleh pemain.
CS:GO
Hal lainnya adalah skin StatTrak™ merupakan skin yang sangat langka dibanding skin standar lainnya. Meski begitu, hal yang melejitkan skin ini hingga bernilai 6 miliar lebih adalah stiker yang ada di sisi senjata ini.
AK-47 termahal di dunia ini memiliki empat stiker holografik Titan dari Katowice 2014, yang saat ini bernilai lebih dari $70 ribu USD atau sekitar 1 miliar Rupiah per stiker yang belum digunakan.
Meski stiker sebenarnya kehilangan nilainya ketika digunakan pada senjata, 4 stiker holografik Titan di senjata ini berhasil terpasang berderetan dengan sempurna yang menawarkan visual yang lebih mewah lagi. Tidak heran jika sang pemilik memasang harga yang sangat tinggi untuk skin yang satu ini.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|