Istilah 'crossover' memang kerap ditemui dalam dunia game, dimana sebuah konten franchise game tertentu turut hadir menghiasi game lainnya yang tujuan awalnya sebagai gimik belaka, hingga mulai dijadikan media promo untuk mengangkat franchise game tertentu (baik itu dari perusahaan game yang sama, atau ragam pihak) sehingga angka penjualan dari produk anyarnya bisa meningkat.
Kali ini, giliran Capcom yang 'menitipkan' salah satu karakter ikonik franchise game Okami, yakni Amaterasu, kepada Valve untuk menjadi courier dalam DOTA 2. Bersamaan dengan rencana peluncuran seri Okami HD untuk multiplatform (PC, PS4, Xbox One) pada minggu depan, Capcom telah merilis model karakter Amaterasu via DOTA 2 Steam Workshop.
Berdasarkan desain Amaterasu dan model karakter courier yang diposting oleh 'CAPCOM_OKAMI_HD', komunitas pemain dapat ikutan voting, yang nantinya akan menentukan apakah Amaterasu bakal hadir atau tidak dalam DOTA 2 kedepannya. Karakter crossover yang pernah dihadirkan sebagai kurir antara lain karakter utama dari Goat Simulator dan Mr. Meeseeks dari seri kartun 'Rick and Morty', serta Master Chocobo sebagai bagian promo dari Final Fantasy Type-O HD.
Sejauh ini, kemungkinan hadirnya Amaterasu sebagai karakter courier di DOTA 2 masih munculkan perdebatan antara fans sejatinya dengan sejumlah pemain lain yang mengkhawatirkan perihal keabsahan strategi crossover dari Capcom ini, ataupun kemungkinan mencemari lore selama ini.
Bila kamu tertarik untuk melihat karakter serigala ikonik dari Okami ini membantumu saat bermain DOTA 2 kedepannya, silahkan melakukan voting di sini. Sementara, fans pengguna konsol sudah dapat melakukan pre-order Okami HD melalui link berikut, jelang perilisannya yang sudah dijadwalkan hadir di PC dan PS4 mulai tanggal 13 Desember, versi Xbox One baru rilis tanggal 21 Desember 2017.