Salah satu perwakilan terbaik Indonesia untuk DOTA 2, BOOM.ID, kembali dapat kesempatan ukir prestasi dengan ikuti babak kualifikasi ESL One Katowice, di Polandia, 20-25 Februari 2018. Setelah kandas di kualifikasi untuk ESL One Genting dan WESG 2017, BOOM.ID menatap harapan baru meski lawan mereka selanjutnya adalah Geek Fam, tim yang mampu pecundangi mereka dalam pertemuan di Zotac Cup Premier.
Meski demikian, BOOM.ID tidak boleh putus asa dan harus tunjukan performa terbaik untuk wujudkan misi balas dendam yang cukup sulit. Tampil dengan performa cukup baik saat menghadapi Quid Pro Quo dengan skor 2-0, BOOM.ID harus tingkatkan permainan dan minimalisir pergerakan lawan di early game sebagai pelajaran dari pertandingan tersebut.
Geek Fam yang masuk jajaran tim tier 1 dapat keistimewaan langsung menunggu di babak perempat final. Pertandingan perempat final sendiri akan berlangsung hari Rabu (10/1), sekitar pukul 16:00 WIB.
Sementara, perwakilan Indonesia yang lain yakni Pondok Gaming BarracX gagal harumkan nama Indonesia setelah tertunduk lesu di hadapan wakil Vietnam, 496 Gaming. Perbedaan tier nampaknya sangat berpengaruh dalam aspek gameplay dan macro strategy kedua tim. Terbukti carry dari 496 gaming unggul terlalu jauh dalam jumlah networth di kedua game. Namun, kekalahan tersebut akan jadi pelajaran berharga bagi PG.Barracx yang masih punya kesempatan ikuti Galaxy Battles dan hadapi lawan-lawan yang tak kalah kuat.
Semangat terus tim-tim DOTA 2 Indonesia!!