Tidak mudah untuk bersaing di region CIS, banyak pemain dan tim-tim kuat membuat kompetisi sangat ketat. Selalu ada Team Empire, Team Spirit, dan Vega Squadron sebagai duri yang senantiasa intip celah di jajaran atas, namun sejauh ini Natus Vincere bersama Virtus.Pro masih menjadi penguasa di CIS dengan dominasi yang sulit dipatahkan.
Kali ini ada kekuatan baru yang mempunyai sumbu ledak pendek pada tim asal Rusia bernama Effect, yang terbentuk di tahun 2016, mulai timbulkan distorsi hirarki kekuatan di CIS. Para pengantri yang sejatinya dapat giliran tampil di Pro Circuit, malah diserobot oleh Effect yang berhasil amankan dua slot kualifikasi untuk Major Tournament, yakni ESL One Katowice dan yang teranyar, Dota 2 Asia Championship.
Perjalanan Effect di ESL One Katowice jauh lebih mudah dibandingkan petualangan mereka saat qualifier CIS untuk DAC 2018. Sebagai perbandingan, di ESL One Katowice, Effect sudah nangkring di babak perempat final dan mampu tembus babak final relatif mudah bahkan sapu bersih partai terakhir hadapi Vega Squadron 3-0.
Namun, saat arungi kualifikasi DAC (10-13 Februari 2018), Effect harus terjungkal ke lower braket di babak pertama menghadapi Team Spirit dan harus lakoni 4 laga hidup mati sebelum kembali bangkit di partai final untuk revans dengan Team Spirit. Di perjalanan menuju final lower bracket, mereka harus berhadapan dengan tim-tim terkuat CIS, seperti Vega Squadron serta melewati hadangan Na’Vi, yang sejatinya tim unggulan untuk tampil di DAC. Sayangnya, kegigihan Effect jadi luka dalam yang belum mampu diobati oleh Na’Vi.
Seperti pernyataan dari pelatih tim Effect, Arsenii 'ArsZeeqq' Usov, bahwa sepanjang kualifikasi di DAC, lawan tersulit mereka adalah Team Spirit, dan sangat mengharukan bagaimana mereka berhasil mengalahkannya di partai terakhir penentuan wakil menuju DAC. Tim yang beranggotakan Zaur 'Cooman' Shakhmurzaev, Andrey 'Afoninje' Afonin, Vasily 'Afterlife' Shiskin, Rinat 'KingR' Abdullin, dan Igor 'Maden' Modenov berhasil temani Virtus.pro berangkat ke Cina untuk torehkan prestasi gemilang sebagai perwakilan dari CIS.