EVOS Terganjal, TNC Wakili SEA ke ESL One Hamburg 2018

Billy Rifki
01/10/2018 00:11 WIB
EVOS Terganjal, TNC Wakili SEA ke ESL One Hamburg 2018
liquipedia

Final kualifikasi region Asia Tenggara untuk ESL One Hamburg yang  berlangsung kemarin malam (30/9) pada akhirnya dimenangkan oleh TNC. Perjuangan EVOS Esports guna mewakili Indonesia kini terganjal tim powerhouse asal Filipina tersebut. Meski demikian, kiprah EVOS yang dirintis sejak open qualifier hingga tembus babak final closed qualifier sangat menjanjikan, bahkan terbilang sukses dengan kalahkan tim-tim kuat.

Salah satunya adalah tim setanah air BOOM.ID yang mereka bantai dengan skor 2-0. Padahal, notabene BOOM.ID cukup mendominasi scene kompetisi lokal, namun EVOS punya sela tersendiri di turnamen regional seperti kala mereka mewali Indonesia untuk WESG 2017. Dan hasil ini membuktikan mental yang lebih teruji dari EVOS dalam mengungguli BOOM.ID.

Lawan lain yang tak kalah kuat adalah tim Tigers yang sedang naik daun. Mengincar turnamen LAN kedua musim ini setelah amankan DreamLeague 10 Minor, Tigers harus akui kecerdikan EVOS di babak losers final. EVOS sendiri harus turun ke bagan lower bracket setelah ditumbangkan juga oleh TNC 2-0. Sayang upaya pembalasan dendam mereka belum berhasil setelah TNC sapu bersih partai final 3-0, termasuk kemenangan default winner bracket.

Walaupun harus gagal masuk ESL One Hamburg, musim DPC 2018-2019 masih panjang dan tim Indonesia punya banyak kesempatan untuk berbenah agar lolos di turnamen berikutnya. Dukung terus perjuangan tim dan player Indo ya sobat eSports!

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 Team Falcons 1713
2 Tundra Esports 1556
3 BetBoom Team 1541
4 CyberBonch-1 1520
5 Xtreme Gaming 1506
6 Gaimin Gladiators 1483
7 Team Liquid 1482
8 G2 x iG 1452
9 VGJ Storm 1450
10 Aurora.1xBet 1436