Esports

Jumpa Sang Idola di Eropa, K'wonderkid Bilang Begini!

Billy Rifki
07/11/2018 10:30 WIB
Jumpa Sang Idola di Eropa, K'wonderkid Bilang Begini!
youtube

Selama 'perjalanan dinas' ke benua biru untuk arungi DreamLeague 10 Minor, Muhammad 'inyourdream' / 'k'wonderkid' Rizky juga menjajal belantara matchmaking di Eropa. Dalam satu kesempatannya, dia bahkan sempat bermain bareng salah satu idolanya, yakni Topias "Topson" Taavitsainen.

Seperti yang sama-sama kita ketahui bahwa k'wonderkid pernah mengganti nama in-game menjadi "mode : Topson" karena menggemari cara bermain sang midlaner dari OG tersebut. Apalagi kemampuannya bermain Invoker dengan build Meteor Hammer. Kebetulan dalam kesempatan kali ini, k'wonderkid bisa menjadi rekan satu tim dengan Topson.


Ketika ditanya mengenai kesempatan bermain dalam satu match bersama Topson, k'wonderkid mengatakan, "I'm super excited!!!". Hal ini juga merefleksikan waktu menyenangkan yang dia nikmati bersama Tigers selagi menjalani turnamen di Swedia.

Meski hasil pertandingan tersebut berujung kekalahan untuk k'wonderkid dan Topson, tapi menikmati satu game bersama sang idola pasti menyenangkan sekali. Selain Topson, k'wonderkid juga sempat bertarung dengan midlaner Virtus.pro, No[0]ne, lalu Funkefal, si ahli Tinker, dan 7ckngmad, sampai Xcalibur.


Tapi jangan khawatir guys, matchmaking seru yang tak kalah serunya bakal segera hadir antara k'wonderkid dan para profesional DOTA 2, karena mereka akan hijrah sementara ke region SEA untuk mengikuti Kuala Lumpur Major. Mari kita tunggu aksi 'Si Rank One' dari Indonesia ini mempertahankan statusnya dari invasi asing.

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 PARIVISION 1584
2 BetBoom Team 1564
3 CyberBonch-1 1520
4 Team Liquid 1514
5 Team Falcons 1511
6 Tundra Esports 1507
7 Cloud9 1497
8 Aurora.1xBet 1455
9 VGJ Storm 1450
10 Team Spirit 1434