Esports

Impor Set Workshop, Dota Underlords Bakal Makin Sangar

Billy Rifki
01/08/2019 09:36 WIB
Impor Set Workshop, Dota Underlords Bakal Makin Sangar
vpesports, twitter

Ada yang baru nih! Segera, Valve akan buat tampilan hero Dota Underlords yang terupgrade menjadi keren dengan mengadopsi item workshop yang keren. Layaknya fitur Auto Chess di Arcade, pembaruan ini akan efektif secepatnya.

Valve sudah menggoda dengan beberapa tampilan hero yang makin sangar ketika digabungkan. Seperti Anti-Mage, Abaddon, Venomancer, Clockwerk, dan beberapa lainnya. Kemungkinan besar semua hero nantinya akan mendapat penyegaran serupa.

Update lumayan penting untuk membedakan tampilan in-game sehingga tak hanya sekedar besar, tapi juga mengintimidasi. Semua item ini berasal dari Workshop Community, dan di antaranya pasti pernah kita lihat, bahkan mungkin kamu memiliki salah satunya. Contohnya, Anti-Mage making garang menggunakan topeng Acolyte of Vengeance Mask, begitu juga Lina dengan kepala api khas Arcana.

Valve juga membuka kesempatan bagi kamu yang tertarik untuk membuat konten kontribusi kosmetik Dota Underlords. Wah, mungkin ini jalanmu mengabadikan diri sebagai fans Dota Underlords sejati. Kamu bisa kirim hasil karyamu ke sini.

Apakah update ini menarik bagimu, Sobat Esports? Hero dan set yang mana paling kamu harapkan bisa muncul di Dota Underlords nanti?

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 Team Falcons 1621
2 CyberBonch-1 1520
3 Team Spirit 1515
4 Tundra Esports 1503
5 Cloud9 1497
6 BetBoom Team 1496
7 Team Liquid 1462
8 Aurora.1xBet 1455
9 VGJ Storm 1450
10 Unknown 1429