Esports

Fnatic Ungkap Roster Baru! Ada Rival MMR IYD

Billy Rifki
05/09/2019 09:08 WIB
Fnatic Ungkap Roster Baru! Ada Rival MMR IYD
vpesports

Pada rumor transfer sebelumnya, ada indikasi kuat bahwa Fnatic bakal kehilangan pilar penting seperti Abed dan IceIceIce.  Kemarin (4/9), lewat postingan via Twitter resminya, Fnatic mengungkap roster terbarunya.

IceIceIce ternyata tak jadi hengkang dan memilih loyal bersama Jabz dan DJ. Mereka jadi pondasi permainan sekaligus mengenalkan gaya main Fnatic Dota kepada pendatang baru. Benar adanya bahwa Fnatic memang memikat sang carry ajaib dari Thailand 23savage untuk berpanji hitam orange. Jabz yang di gelaran TI9 menempati posisi tersebut akan kembali jadi hard support. Sementara Abed digantikan oleh midlaner Mineski, MooN.

Kedua pemain ini punya historis unik dengan Indonesia, seperti MooN yang punya julukan "Nana anj*ng!" karena aksinya melakukan unpause dalam suatu match lawas melawan tim Indo. Sementara 23savage di musim lalu bersaing ketat dengan Inyourdream dalam memperebutkan titel SEA number one.

23savage telah membuat jejak menakjubkan musim lalu. Dia nyaris lolos The International 9 andai mampu mengalahkan Mineski di final closed qualifier. Kini, ia punya kesempatan lebih baik bersama Fnatic karena memulai perjuangan TI sejak dari pembukaan Pro Circuit.

MooN punya reputasi sebagai salah satu midlaner terbaik SEA. Sebagai mantan ujung pisau Mineski, Fnatic tampaknya percaya bahwa kehadiran pemain ini mampu menambal lubang yang ditinggal Abed.

Abed sudah dipastikan hengkang meski belum diketahui kemana berlabuh. Namun, diyakini bakal berdinas di luar region SEA. Walau baru berusia 19 tahun, Abed tak asing berkiprah di luar negeri secara dirinya pernah membela Onyx dan Digital Chaos di Amerika pada 2017 silam.

Bagaimana tanggapanmu tentang roster terbaru Fnatic?  

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 Team Falcons 1633
2 BetBoom Team 1554
3 Team Liquid 1542
4 Team Spirit 1527
5 CyberBonch-1 1520
6 Cloud9 1497
7 Aurora.1xBet 1455
8 VGJ Storm 1450
9 Tundra Esports 1441
10 Unknown 1429