Ironis, punya reputasi sebagai mantan juara The International tahun 2014, Newbee kini telah dikeluarkan dari asosiasi tim profesional DOTA 2 di Cina (CDA). Sebabnya, Newbee terindikasi melakukan pengaturan skor pada laga di turnamen China DOTA 2 Professional League Season 2 dan DPL-CDA Professional League Season 1.
Pemain Newbee yang terlibat diantaranya Xu "Moogy" Han, Yin "Aq" Rui, Wen "Wizard" Lipeng, Yan "Waixi" Chao dan Zeng "Faith" Hongda bakal suram bila masih mengejar karir gamer profesional apalagi di kancah DOTA 2. Dalam laporan resmi Asosiasi Profesional DOTA 2 Cina pada 15 Mei 2020 menyatakan "Bukti kecurangan yang relevan telah disinkronisasi dengan semua pihak dan telah dilayangkan kepada Valve juga Perfect World".
Daftar Pemain Newbee yang di ban oleh CDA
Faith yang punya reputasi paling mentereng diantara semua pemain Newbee malah tak mampu mengingatkan temannya tentang bahaya terlibat aksi ilegal. Sekarang, riwayatnya sebagai jawara TI2 bersama Invictus Gaming dan runner up TI di tahun 2017 tak berarti akibat kesalahan ini.
Pemberlakuan ban tersebut mengakibatkan Newbee dan pemain yang terlibat tak bisa lagi mengikuti kompetisi yang terafiliasi dengan asosiasi DOTA 2 profesional Cina, termasuk event dari ImbaTV dan MarsTV. Mereka juga dilarang untuk mengikuti kompetisi ini kembali dan dikeluarkan dari keanggotaan asosiasi dengan jangka waktu hukuman seumur hidup.
Imbasnya, pasukan Newbee.Young turut meninggalkan organisasi dan tak lagi terikat kontrak. Mereka masih bisa mengikuti event online menggunakan akun yang terverifikasi dengan nama mereka. Newbee sendiri memberikan jawaban atas kejadian ini.
Singkatnya, Newbee menulis "Kami memahami dan menghormati keputusan Asosiasi DOTA 2 Profesional Cina (CDA). Namun, sejak Newbee Esports Club berdiri, kami tidak pernah berpartisipasi dalam pertandingan palsu dan aktivitas perjudian dengan tim atau cabang sebagai bagian utama. Kami akan menyiapkan banding untuk hukuman dari CDA terkait Newbee Esports Club"
Semoga ini jadi pelajaran untuk para pemain amatir dan profesional agar selalu menjunjung sportivitas dan menghindari hal-hal ilegal demi keuntungan sesaat.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
Solo MMR |
---|
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |