Esports

Taklukkan SKT, G2 Lolos ke Grand Final LOL Worlds 2019!

Rendy Lim
04/11/2019 14:35 WIB
Taklukkan SKT, G2 Lolos ke Grand Final LOL Worlds 2019!
Miss-play dari Faker Jadi Beban Ganda Bagi SKT

Impian G2 Esports untuk mendapatkan gelar grand slam di tahun ini semakin dekat. Sukses membuktikan kekuatan mereka dari tim-tim Eropa lainnya dengan menjuarai LEC Split, Summer playoffs, dan MSI, kini  G2 melangkah mantap ke grand final Worlds 2019 dengan melakukan sesuatu yang tim lain belum mampu yakni menaklukkan SK Telecom T1.

Satu-satunya harapan Eropa di LOL Worlds 2019 ini hanya selangkah lagi untuk mencetak sejarah baru! Sementara bagi Korea, terutama SKT, kesempatan mereka untuk mengulang masa kejayaannya masih harus tertunda akibat kekalahan ini.

Kedua tim, baik SKT maupun G2, sama-sama menunjukkan permainan intens pada empat gim di semifinal. Ini kian mempertegas kelayakan masing-masing tim untuk menyandang gelar tim LOL terbaik di dunia. Jungler SKT Kim “Clid” Tae-min dan top laner-nya Kim “Khan” Dong-ha selalu berhasil memastikan SKT unggul di early gim. Namun, G2 selalu memiliki kejutan yang mampu membalikkan keadaan ke arah mereka.

Trik-trik untuk mengecoh positioning SKT ini berhasil membuat G2 mendapatkan comeback, hingga akhirnya mengungguli tim Korea ini dalam berbagai teamfight. Kesalahan yang diperbuat oleh midlaner SKT, Lee “Faker” Sang-hyeok kerap kali berakibat pada pecahnya keseimbangan tim dan berujung fatal, apalagi di gim terakhir.

Meskipun, dalam match ini, pemain-pemain SKT memang tampak kerap melakukan kesalahan fatal, namun beban yang diakibatkan oleh Faker terasa dua kali lebih berat. Terlihat pada gim ketiga, saat dirinya gagal kabur dari sergapan G2, mengakibatkan tidak hanya dirinya mati, namun juga anggota timnya yang lain.

Skor akhir 2-1, buah kesalahannya, membuat Faker tak dapat menyembunyikan rasa frustasinya di depan face cam. Tangannya bergetar hebat setelah menyadari konsekuensi yang diakibatkan dirinya, yakni pupusnya perjalanan SKT di panggung Worlds 2019.


G2 Esports
patut mendapat apresiasi dengan mencapai grand final Worlds 2019. Kreativitas dan kerjasama antar pemainnya tentu adalah kunci utama yang membawa tim ini tembus ke puncak kompetisi. Disisi lain, SKT kembali gagal menambah trofi Worlds semenjak kalah di tahun 2017, dan tidak berhasil tembus di 2018.

Grand Final Worlds 2019 akan mempertemukan G2 Esports dan FunPlus Phoenix di akhir pekan ini. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, apakah tahun ini akan menjadi grand slam bagi tim Eropa G2 Esports , ataukah giliran tim asal Cina yang kembali membawa pulang trofi Summoners Cup dalam dua tahun berturut-turut?