Esports semakin menjadi daya tarik bagi semua kalangan. Termasuk PT Kereta Api Indonesia (KAI) yang turut mengikuti perkembangan zaman. Menariknya, mereka membuat acara esports yaitu KAI Esports Exhibition 2019 dengan tema Millenial’s Future Station.
Mendengar kata stasiun, tentu kita mengenalnya sebagai tempat tunggu kereta. Namun KAI Esports Exhibition 2019 justru diadakan di Stasiun BNI City atau dikenal dengan Stasiun Sudirman Baru, Jakarta pada tanggal 23-24 November 2019.
Suasana KAI Esports Exhibition 2019
Terdapat 3 cabang game yang diadakan yaitu Mobile Legends, Free Fire, dan Tekken 7. Turnamen yang memperebutkan total hadiah mencapai Rp50 juta.
Berikut para pemenang untuk KAI Esports Exhibition:
Mobile Legends:
Juara 1: Recca Esports
Juara 2: WEH Esports
Juara 3: Eclipse Venom
Free Fire
Juara 1: Prabu Esports A
Juara 2: Professional Esports
Juara 3: XcN Esports
Tekken 7:
Juara 1: R Tech
Juara 2: WIF | abel
Juara 3: MYTH|Jinrei
Otniel Eko P, Marketing Communication PT KAI (kiri) dan Irene Margareth, Passenger Marketing PT KAI (kanan)
Irene Margareth selaku Passenger Marketing PT KAI mengakui kehadiran KAI Esports Exhibition bertujuan untuk mengajak segala segmen penumpang. “Berdasarkan database KAI Access, 45 persen user memiliki kegemaran bermain game. Ditambah lagi golongan umur milenial tidak lepas dari gadget." katanya.
Mengambil Millenial Future Station, kesan stasiun yang hanya menjadi ruang tunggu kereta berubah melihat stasiun BNI City yang menjadi tempat diadakannya turnamen. “Stasiun BNI memiliki desain di tengah kota dan memiliki berbagai fasilitas seperti wifi gratis dan coworking space yang bisa menjadi tempat meeting. Tentu dengan kehadiran event ini bisa menghilangkan persepsi statsiun yang menjadi tempat tunggu kereta dan bisa membuat event diadakan di stasiun.” tambahnya.
Otniel Eko P selaku Marketing Communication PT KAI mengakui antusiasme tidak hanya datang saat event namun adanya dukungan untuk membuat acara yang sama di luar Jakarta. “Dari Bandung, Surabaya, Medan, dan Palembang sudah ada yang meminta untuk mengadakan event ini. Komitmen kami dari PT KAI sudah jelas dengan merangkul segala segmen di masyarakat untuk memberikan inovasi dan layanan ke masyarakat” katanya.
Dengan inovasi dari PT KAI yang merambah ke esports Indonesia diharapkan bisa terus menerus diadakan dan harapannya bisa diadakan di berbagai daerah di Indonesia.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
1