Esports

SaintDeLucaz Berpotensi Saingi R7 di Mobile Legends

Billy Rifki
13/11/2020 13:00 WIB
SaintDeLucaz Berpotensi Saingi R7 di Mobile Legends
esports star indonesia

Rivaldi Fatah alias R7 kian diakui sebagai salah satu pemain Mobile Legends terbaik di Indonesia, bahkan dunia. Offlaner satu ini memang punya bakat bermain MOBA sejak jaman ia jadi pro player DOTA 2 di RRQ dulu.

Pengalamannya berkarir di DOTA 2 selama 3 tahun kurang lebih membantunya melesat ketika banting stir jadi profesional di Mobile Legends. Memang cukup banyak pemain DOTA 2 yang akhirnya berprestasi gemilang di MOBA Mobile terpopuler di Indonesia ini. Sebut saja Lemon, Donkey, Oura juga memainkan game ini.

Namun, ada satu pemain pendatang yang tampaknya bakal jadi rival bagi R7. Tak cuma sekedar punya latar belakang yang sama, ia juga pesaing berat R7 kala masih kompetitif DOTA 2. Ia adalah Dolly Van Pelo alias SaintDeLucaz.

SaintDeLucaz dulunya adalah offlaner andalan BOOM.ID. Setelah hengkang, ia coba meneruskan karirnya di berbagai kesempatan namun tak memuaskan. Sampai, ia kedapatan ambil bagian di ajang pencarian bakat esports, Esports Star Indonesia.

Tergabung bersama tim Red Tigers dibawah arahan coach Emperor dan Nyoong, SDL dan R7 sempat mengalami momen agak canggung ketika offlaner RRQ Hoshi tersebut diundang jadi super coach.

Di Esports Star Indonesia, SaintDeLucaz tak main offlane seperti R7 melainkan mid/hyper carry. Namun statistik yang ia torehkan cukup lumayan. Ia termasuk dalam lima pemain dengan kill per game tertinggi. Selain SDL, Aville yang dulu pernah main di EVOS juga berpartisipasi di kompetisi ini. Ia tergabung dalam tim Blue Rhinos.

Patut dinantikan kiprah SDL ketika ajang ini berakhir, apalagi dengan riwayat pro player yang pernah ia bawa, mudah rasanya untuk SDL masuk ke tim profesional apalagi kalau skillnya memang mumpuni.

Mungkinkah ia bisa menyamai prestasi R7 atau malah melampauinya? Menurutmu Sobat Esports?