Setelah sukses menjadi fenomena game mobile paling diminati di Indonesia dengan total lebih dari 101,1 juta unduhan, Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) berupaya untuk mengembangkan komunitas kreatornya yang tergabung dalam MLBB Great Creation League Indonesia (MGL ID).
MGL ID adalah wadah bagi para kreator Indonesia untuk mengekspresikan bakat mereka melalui 4 (empat) divisi yang ditawarkan: Cosplayer, Fanartist, Writer, dan Animator.
Dalam upaya pengembangan komunitas ini, MLBB sebagai acara eksklusif komunitas MLBB pertama di Indonesia dengan tema Jejepangan dengan menghadirkan “MGL KURAFEST”. Acara ini bertujuan untuk menjangkau komunitas pecinta game MLBB, komunitas kreator kreatif, serta penggemar budaya Jepang.
"MGL Kurafest merupakan event bertema Jejepangan pertama yang diselenggarakan secara resmi oleh MGL ID di bawah naungan Mobile Legends: Bang Bang, di mana kami ingin menyampaikan pesan kepada player di luar sana bahwa MLBB menyediakan wadah resmi kepada komunitas player MLBB yang ingin berekspresi secara bebas dan kreatif lewat karya seni, tidak terkecuali para kreator dari MGL ID sendiri, dan penggemar budaya Jepang. Acara ini juga kami hadirkan untuk menjawab aspirasi para kreator yang ingin berkumpul bersama dalam sebuah acara offline untuk saling berkembang," ujar Angelo Antonius, Community Manager MGL ID dari Moonton Indonesia.
"Pada event MGL KURAFEST, kami telah menyiapkan berbagai acara menarik seperti kompetisi cosplay serta fanart, cosplay parade, serta mengundang bintang tamu dan public figure MLBB untuk memeriahkan dan meramaikan acara ini. Kami berharap acara ini dapat menjadi wadah bagi para kreator untuk berkolaborasi, berinovasi, dan berbagi inspirasi," tambahnya.
MGL KURAFEST akan berlangsung selama 2 (dua) hari pada 25 - 26 Mei 2024 di Galaxy Exhibition Center, Surabaya, Jawa Timur, di mana acara ini terbuka untuk umum dan tanpa biaya masuk. Melalui MGL KURAFEST, MGL ID berharap dapat menjangkau para kreator yang potensial, melebarkan sayap komunitas kreator, serta merayakan keberhasilan MLBB dengan para penggemar antusiasnya.
Di acara ini, MGL ingin menjangkau anak-anak muda terlebih khusus penikmat kultur Jepang dengan memperkenalkan keempat divisi, yaitu:
Pengunjung akan diundang untuk mengeksplorasi lebih dalam tentang komunitas MGL ID di MGL Booth, di mana mereka dapat mendaftar sebagai kreator dan menemukan inspirasi dari pameran karya di MGL Museum.
Beberapa influencer dan cosplayer terkenal akan datang dan bergabung dalam MGL KURAFEST, Yogi Hadi Wibowo (Bobocu) dan Vallene Laurencia (Vallene) akan hadir sebagai guest star untuk fun match bersama pengunjung yang datang. Selain Bobocu, akan ada juga influencer seperti Jetsuki, Momo Rangga, Krisanti Comics, Cheeseberry serta cosplayer dan fanarist terkenal lainnya.
Berbagai performer berbakat juga akan akan hadir untuk memeriahkan MGL KURAFEST. Mulai dari HTONE, BABYMETAL SURABAYA, EG48, hingga Vibetronic akan berpartisipasi memeriahkan acara ini.
Di MGL KURAFEST, grand prize smartphone menjadi sorotan utama dalam rangkaian kompetisi, termasuk kompetisi Fanart bertema kostumisasi Hero MLBB dan kompetisi Cosplay dengan tema “Be Your Inner Hero”. Kedua kompetisi ini telah dibuka secara online.
Final dan penentuan pemenang akan dilakukan pada 26 Mei 2024, melalui proses penjurian Coswalk dari 20 Cosplayer terpilih, dan polling pengunjung untuk Top 10 karya Fanartist.
Adapun masih terdapat beberapa aktivitas yang tak kalah menarik, seperti Fun Match MLBB bersama influencer, stamp rally, hingga Random Dance Party. Acara ini juga akan menampilkan pertunjukan Cosplay Parade yang diikuti oleh seluruh cosplayer yang berada di event MGL KURAFEST.
Dengan rangkaian acara yang beragam untuk komunitas Mobile Legends: Bang Bang, MGL KURAFEST menjadi sebuah tonggak penting dalam pengembangan komunitas kreator MLBB.
Diharapkan acara ini akan mempererat hubungan antara penggemar MLBB dan kreator, serta membuka peluang untuk pertumbuhan dan kolaborasi lebih lanjut di masa depan. Pastikan untuk hadir di Galaxy Exhibition Center, Surabaya, pada tanggal 25 – 26 Mei 2024.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|