Esports

Razer Wujudkan Periferal Gamer ala Pilot Meka Khas D.Va

Rendy Lim
12/11/2017 10:08 WIB
Razer Wujudkan Periferal Gamer ala Pilot Meka Khas D.Va

Saatnya meningkatkan APM kamu dengan D.Va Razer Gaming Peripherals! Razer menampilkan produk kolaborasi terbarunya di BlizzCon 2017. Bekerjasama dengan Overwatch, Razer mengeluarkan produk terbarunya yang terinspirasi oleh salah satu karakter dalam game, yakni D.Va.

D.Va Razer Mech Headset

Menjadi gear yang selalu digunakan oleh D.Va, baik dalam battle in-game ataupun ketika membintangi film animasi yang diperankannya, Hero of My Storm. Meka Headset menjadi alat komunikasi penting bagi Hana dengan teammates, juga dengan fans tercintanya. Headset ikonik ini menjadi hal yang harus dimiliki oleh kamu yang bercita-cita menjadi pilot meka ataupun fans sejati D.Va.

D.Va Razer Abyssus Elite & D.Va Razer Goliathus

Sebelum gabung dengan Overwatch, Hana Song aka D.Va mendominasi kemenangan di turnamen StarCraft, dan menjadi juara dunia pada usianya yang ke-16. Di luar dari insting membunuh dan daya reflek luar biasa yang dimilikinya, D.Va meraih kejayaannya dengan gaming gear yang terbaik. Sekarang dengan hadirnya dua produk ini akan memberikan kamu kemampuan dominasi dari D.Va.

Produk terbaru razer tersebut pertama kali ditampilkan di booth Razer BlizzCon 2017, dimana khusus Mousepad dan Mouse dapat langsung kamu pesan via razer store. Namun, untuk D.Va Razer Mech Headset, mesti bersabar sedikit lebih lama, karena status produk tersebut masih coming soon.

Mungkin sekarang saatnya bagi para fans berat dari D.Va untuk mengganti Mouse, Mouspad, dan Headset. Razer x D.Va akan melengkapi gaming gear serta desktop desainmu dengan tema D.va. Siapa yang sudah siap memesan gaming gear D.Va ini?