Esports

Sorotan Esports dari Bucharest Minor Sampai Piala Presiden!

Christian Ponto
21/01/2019 11:10 WIB
Sorotan Esports dari Bucharest Minor Sampai Piala Presiden!
Esports News of the Week!

Suguhan esports, kompetisi gim, dan persaingan pemain pro, sudah mengisi timeline kita setiap harinya dengan berbagai drama dan intrik seputarnya. Terkadang media berfokus esports pun tak kuasa menyajikan semuanya dalam satu kemasan per hari.

Semoga dengan artikel sorotan esports secara mingguan yang tersaji ringkas dan terpilah ini akan memberi insight lebih baik bagi sobat esports untuk mengikuti perkembangan scene pro baik yang terjadi di tanah air, maupun global sekalipun.

Rentang waktu satu minggu terakhir, kita disuguhi deretan event dan turnamen, bahkan info kehadiran game baru yang bakal mewarnai scene esports ke depannya. Mulai dari genre populer seperti DOTA 2PUBGMobile Legends, hingga kompetisi gim RoSCS:GOAoV, dan Speed Drifters. Apa saja info terbarunya? Simak sorotan esports di bawah ini!

1. Geliat EHOME dan Aksi 'Mencengangkan' dari Bucharest Minor

Pelaksanaan Bucharest Minor, sebagai rangkaian turnamen dari musim DPC di tahun 2019, menjadi batu loncatan berikutnya bagi tim-tim DOTA 2 'tanpa tiket Major' untuk mengais mimpi demi tembus ajang tertinggi, TI9. Meski bertitel juara TI8, OG pun alami kesulitan membendung laju tim-tim 'bermotivasi besar' seperti EHOME, Gambit Esports, ataupun Keen Gaming.

Terbukti, Gambit mampu teruskan tren positif setelah juarai WePlay! DOTA 2 Winter Madness dengan tampil di grand final melawan EHOME, yang tampil greget sebagai tim legendaris negeri Tirai Bambu. Hasilnya, si kuda hitam dari CIS gagal membalas kekalahan di upper bracket finals (0-2) dan hanya mampu mencolong satu game sebelum beri kemenangan bagi EHOME (1-3) sebagai juara Bucharest Minor, plus tiket Chongqing Major.

Diwakili oleh tim kebanggaan tanah air, BOOM ID, nama Indonesia sempat mencengangkan duniasaat perhelatan Bucharest Minor kemarin. Meski bukan secara prestasi ataupun permainan, melainkan karena blunder tim berjulukan 'hungrybeast' ini di lower bracket versus Team Team. Kesalahan wajar yang bisa menimpa tim pro manapun di seluruh dunia, namun menjadi nestapa tak terduga yang halangi mimpi berpartisipasi lebih jauh.

2. PUBG Kalah Sama Kloningan, Indonesia Datangkan Juara Dunia!

Sejatinya, bisnis game pasti akan bermuara ke profit, yang nantinya bisa menjamin kelanggenggan suatu game. PUBG masih masuk kategori gim menguntungkan, tapi besaran nilainya ternyata tak mampu lewati gim yang notabene mendompleng kepopulerannya. Knives Out memang tak sepopuler PUBG ataupun Fortnite di kawasan barat, namun keuntungan terbesarnya ada di Negeri Sakura yang menyumbang sekitar 80% total profitnya. Lihat pembahasan detilnya DI SINI.

Masih seputar PUBG, para fans di tanah air boleh berbangga karena memiliki organisasi seperti Rex Regum Qeon (RRQ) yang pintar mencari celah dan memiliki visi untuk 'go international' dengan manfaatkan potensi tim berbasis pemain asal Thailand dalam divisi PUBG-M mereka. Alhasil, tim RRQ Athena mampu tampil maksimal di ajang PUBG Mobile Star Challenge, dan sekaligus berhak atas titel juara dunia.

Dalam satu kesempatan khusus, RRQ dan Tencent Games menggelar acara meet & greet bersama tim RRQ Athena, yang memungkinkan para fans PUBG-M tanah air bercakap-cakap dengan para pemain serta manajemen tim, sambil menerima masukan berarti, sekaligus kesempatan 'memburu' mereka dalam fun match. Simak info selengkapnya DI SINI. Jangan lupa info terbaru dan tips anyar bagi sobat esports fans PUBG!

3. Kiprah AllStar, Kabar TyLoo, Speed Drifters, dan Rilisnya True Sight!

Dari ranah genre battle royale lainnya, Rules of Survival akhirnya tuntaskan perhelatan RoS SEA Championship yang telah berlangsung sejak tahun lalu. Sebanyak 15 tim terbaik dari Indonesia, Filipina, dan Vietnam saling memperebutkan hadiah total senilai 250 juta Rupiah, dari penyelenggara sekaligus publisher game ini, VNG. Sang pemuncak adalah tim AllStar dari Vietnam, rontokkan juga harapan lima tim asal Indonesia di ajang ini. Cek klasemen akhirnya DI SINI.

Kabar kedatangan pelatih baru yang lama dinanti-nantikan oleh pemain dan juga fans TyLoo juga menghias pemberitaan minggu kemarin. BnTeT Cs. akhirnya menjatuhkan pilihan mereka pada sosok bernama Ivan 'Johnta' Shevtsov, menggantikan peran Luis 'peacemaker' Tadeu yang dulu mengisi jabatan tersebut. Apakah ini jadi pertanda kebangkitan TyLoo di kancah internasional? Kita bisa segera lihat pembuktiannya di IEM Katowice Major, Februari mendatang!

Bosan dengan genre MOBA, FPS, Fighting, atau gim kartu? Mau coba yang baru? Garena tawarkan pilihan gim bergenre balapan dengan konsep unik nan kompetitif lewat Speed Drifters! Gim kreasi Timi Studio Group (anak perusahaan Tencent Games) memiliki fitur-fitur seru yang tak pernah terbayangkan ada di gim balapan sebelumnya. Penjelasan dari fitur dan potensi esports dari Speed Drifters, bisa dilihat DI SINI.

Valve terbilang sukses luncurkan seri video dokumenter yang perlihatkan drama di balik perjuangan tim-tim partisipan The International dari tahun ke tahun. Maka banyak fans DOTA 2 pun telah menantikan rilisnya seri terbaru dari True Sight, yang seyogianya bakal 'mengintip' rahasia dibalik keberhasilan OG juarai turnamen gim berhadiah terbesar sejagat tersebut!

4. Info MPL S3, Straits Championship, dan MLBB Rising Stars!

Begitu banyak event dan turnamen lokal yang secara gamblang ikutsertakan Mobile MOBA populer besutan Moonton ini. Mobile Legends seakan menjadi jaminan peserta maupun pengunjung membludak dari segala kalangan gamer di Indonesia. Terlebih lagi kompetisi puncak yang mempertemukan tim-tim elit bermaterikan pemain idola di Mobile Legends Pro League Season 3.

Disaring dari sekitar 800 peserta, MPL S3 kini memasuki Group Stage, yang diikuti 8 tim lolos kualifikasi plus dua tim peringkat 7-8 di musim sebelumnya. Nantinya, enam tim terbaik di fase ini akan melaju ke main eventmenghadapi enam tim elit lain yang terima direct invite (RRQ, EVOS, Onic, Louvre, Aerowold, dan Saints Indo). Persaingan ketat mencari tim terbaik MLBB Indonesia dengan iming-iming total hadiah sebesar Rp.1,6 milyar Rupiah!

Ada dua perubahan penting yang diusung oleh Moonton, bersama MET selaku penyelenggara, di MPL S3 kali ini. Pertama, terkait masalah transfer atau perpindahan pemain yang kini harus dilaporkan dan mengisi formulir khusus kepada Moonton. Selain itu, guna mencegah kasus di musim sebelumnya, maka Moonton pun mengubah sistem kepemilikan slot di MPL yang akan diserahkan kepada tim / organisasi, bukan hak pemain.

Turnamen MLBB lain yang patut mendapat sorotan adalah Straits Championship oleh Global ROGS Singapura, di mana 14 tim asal Indonesia, Singapura, dan Malaysia berebut jatah hadiah dari total senilai 15.000 SGD. Tim elit tanah air yang turut ramaikan event ini antara lain Onic Esports, Team Capcorn, RRQ, dan Saints Reborn (PG.BarracX).

Tak ketinggalan pula, turnamen menarik oleh Game.ly dengan tajuk MLBB Rising Stars, yang lebih bersifat ajang pencarian bakat baru di Mobile Legends. Menariknya, ada 20 pemenang di ajang ini bakal terima kontrak eksklusif bersama Game.ly (1 tahun) dan Moonton (2-3 tahun). Belum lagi kesempatan kolaborasi dengan para streamer populer plus hadiah menarik lain.

Pastikan juga menyimak guide-guide paling gres di minggu ini seputar hero anyar di MLBB, BADANG Tipe Damage yang bikin musuh kocar-kacir, dan tips 4 Pilihan Hero Alternatif Support untuk kelabui musuh!

5. Indofood dan ESL Indonesia Siap Debut Liga Eports Premier

Konfirmasi kehadiran ESL Indonesia setahun silam, yang dibarengi dengan pengumuman kerjasama bersama Salim Group, kian nyata di tahun ini untuk penyelenggaraan ESL National Championship, sebuah debut liga esports premier. Jalani masa kualifikasi nasional (cabang DOTA 2 dan AOV) di penghujung tahun lalu, kini ESL Indonesia siap masuki fase Online League.

Delapan tim masing-masing dari kedua kategori gim tersebut akan jalani Online League hingga bulan Maret mendatang, dan selanjutnya 4 tim teratas berhak melaju ke Offline Finals, di bulan yang sama. Pemenang atau juara nasiona berkesempatan untuk berlaga di ajang kompetisi internasional dalam naungan ESL Gaming.

Perhelatan besar yang menandai kiprah ESL Indonesia di bumi nusantara ini akan didukung secara penuh oleh perusahaan makanan dan minuman terbesar di Indonesia, yakni Indofood, bersama jajaran brand mereka antara lain Pop Mie, Chitato, dan Indomilk. Kabarnya, semua pertandingan ESL National Championship akan disiarkan secara langsung dari studio baru ESL Indonesia, di Jakarta.

6. IESPL Menggebrak Lagi! Didukung Pemerintah Gelar 'Piala Presiden!

Sepanjang tahun 2018, kemudian di awal tahun ini, beberapa kejuaraan maupun turnamen gim kerap disambangi oleh para petinggi negara dan pejabat pemerintahan. Apapun alasan sesungguhnya dibalik kehadiran mereka, upaya ini tetap menjadi cambuk bagi para penggiat esports tanah air bahwa pemerintah telah 'melirik' potensi besarnya kompetisi digital ini ke depannya di Indonesia.

Bapak Menpora, Imam Nahrawi, dalam satu kesempatan sampaikan rasa keyakinan dirinya atas masa depan cerah dari esports. Bercikal bakal dari suksesnya penyelenggaraan Asian Games dengan cabang esports sebagai ekshibisi maka tercetuslah ide event atau turnamen bertajuk 'Piala Presiden' di tahun 2019.

Sepertinya, inilah yang coba diwujudkan oleh Indonesia Esports Premier League (IESPL) sebagai bentuk kolaborasi dengan pemerintah melalui gelaran Piala Presiden Esports 2019. Meski belum ada info detil terkait cabang gim yang dikompetisikan, namun bisa dipastikan segera hadir tidak lama lagi, setelah akun Instagram resminya rilis poster bercantumkan tanggal 28 Januari ini.

Banyak kabar menarik seputar esports sepanjang minggu ini ya, bagaimana perkembangannya? Nantikan info terbaru dan berita menarik dari pemain, tim, dan turnamen gim favoritmu, hanya di ESPORTS.ID!