Antusias Pro Player Jelang Rilisnya Apex Legends Mobile

Michael
16/02/2022 09:59 WIB
Antusias Pro Player Jelang Rilisnya Apex Legends Mobile
Apex Legends Mobile

Apex Legends Mobile akhirnya mendapatkan informasi seputar perilisannya apda tanggal 1 Februari 2022 kemarin. Lewat sebuah twit, Respawn Entertainment menginformasikan kalau game Apex Legends Mobile sudah masuk fase soft-launch di Indonesia dalam waktu dekat dan beberapa negara lainnya. Pada fase soft-launch ini, kita sudah bisa download game Apex Legends Mobile di Google Play Store, walau belum bisa dimainkan. 

Terlepas dari itu, Apex Legends Mobile sendiri sebenarnya sudah sempat membuka fase close beta beberapa waktu lalu. Banyak fans yang antusias mencobanya, tak terkecuali tim Apex Legends profesional, NXL Wolfpack.

Sebagai tim yang bermain Apex Legends secara profesional di PC, bagaimana pendapat mereka soal gameplay ataupun kehadiran Apex Legends Mobile di HP? Salah satu komentar mereka tentunya adalah visual yang lebih kecil dan movement yang mereka rasa kurang bebas. Hal tersebut jadi maklum saja, mengingat mereka adalah pemain Apex Legends profesional untuk yang versi PC.

"Satu perbedaan terbesar yang kami rasakan adalah visual yang jadi lebih kecil dan movement yang terasa kurang bebas kalau dibandingkan dengan di PC. Tapi terlepas dari itu, kami merasa kehadiran Apex Legends Mobile ini jadi angin segar, karena membuat game yang satu ini jadi bisa dimainkan oleh lebih banyak orang nantinya." NXL Wolfpack memberi pendapatnya.

Walaupun demikian, game dengan tema Battle Royale sebenarnya sudah punya banyak variasi di mobile. Lalu, apa yang membuat Apex Legends Mobile berbeda dan jadi game yang wajib dicoba oleh para pecinta Battle Royale?

"Menurut kami, Apex Legends Mobile punta dua ciri khusus yang membuatnya istimewa dibanding game Battle Royale lain. Pertama adalah tempo permainannya yang cepat alias fast-pace. Kedua, adalah sistem ability. Battle Royale pada umumnya hanya fokus pada tembak-tembakan saja. Apex Legends Mobile beda. Di awal permainan, pemain harus pilih karakter terlebih dahulu. Masing-masing karakter punya skill yang berbeda, yang bisa memberi dampak kepada strategi permainan kalian masing-masing. Jadi, menurut kami sih Apex Legends itu lebih challenging!"

Sambil menjelaskan perbedaan tersebut, para pemain NXL Wolfpack juga memberi sedikit tips, untuk pemain yang nantinya akan mencoba Apex Legends Mobile untuk pertama kalinya. "Pelajari dulu ability masing-masing karakter. Ini WAJIB! Karena ability karakter nantinya akan berpengaruh terhadap cara main dan strategi tim kalian."

Mengakhiri pembicaraan, NXL Wolfpack juga memberikan kata penutup sebagai harapannya terhadap perkembangan skena game Apex Legends secara keseluruhan. "Semoga kehadiran Apex Legends Mobile ini bisa memberi dampak positif juga kepada perkembangan skena #ApexLegendsIndonesia secara keseluruhan. Pokoknya siap-siap deh, kami yakin kalian pecinta game FPS atau Battle Royale di mobile pasti akan merasa lebih tertantang memainkan Apex Legends Mobile nantinya!"

Apex Legends adalah dari game battle royale yang dapat dimainkan secara gratis di PC dan konsol yang dikembangkan oleh Respawn Entertainment, diterbitkan oleh Electronic Arts (EA). Game ini pertama kali dirilis di PC dan konsol pada awal 2019 di Microsoft Windows, PlayStation 4, Xbox One, dan pada Maret 2021 untuk versi Nintendo Switch keluar pada Maret 2021.

Apex Legends Mobile sendiri adalah versi mobile dari game tersebut yang tersedia untuk HP berbasis Android dan iOS. Pertama kali diumumkan tahun 2021 lalu, Apex Legends Mobile telah mendapat antisipasi yang cukup besar dari para penggemar, termasuk dari mereka yang sudah bermain Apex Legends di PC sebelumnya ataupun para gamers mobile sekalian.

Apex Legends Mobile hadir dengan sedikit perbedaan, yaitu mode kamera yang diubah dari First-Person menjadi Third-Person. Namun, perubahan tersebut mendapat penerimaan yang cukup positif, mengingat betapa sulitnya memainkan game shooter pada kamera First-Person di layar HP yang kecil.

 

Seperti versi PC, Apex Legends Mobile juga bisa dimainkan secara gratis. Menurut informasi terakhir, Apex Legends Mobile bisa dimainkan di HP Android dengan prosesor Snapdragon 625 untuk HP Android atau A11 Bionic untuk HP berbasis iOS.