Esports

League Finals PMWL 2020 East - Bigetron RA Rebut Puncak Klasemen

Michael
08/08/2020 15:28 WIB
League Finals PMWL 2020 East - Bigetron RA Rebut Puncak Klasemen
Bigetron RA

Memasuki hari kedua League Finals PUBG Mobile World League (PMWL) 2020 - Season 0: East, Tim Bigetron Red Aliens berhasil mengambil alih posisi puncak klasemen dari tangan BOX Gaming (Vietnam). Usai hanya berada di posisi kedua, tim yang dikomandoi Bagas “Zuxxy” Pramudita menunjukkan penampilan yang sangat baik di hari kedua. Total Bigetron RA berhasil kantongi 180 poin, unggul 16 poin dari BOX Gaming serta 19 poin dari musuh abadinya, RRQ Athena (Thailand).

Bigetron RA mengawali hari kedua dengan cukup baik. Bertarung di Erangel, Zuxxy Cs berhasil bukukan hasil 9 poin, hasil placement di peringkat 6 dan 3 kill. Vikendi kembali menjadi map yang bersahabat untuk Bigetron RA. Tak hanya menembus peringkat dua, Bigetron RA pun berhasil mengeliminasi 10 pemain lawan sekaigus menggusur posisi BOX Gaming dari posisi puncak.

Usai hasil kurang baik di game ketiga (peringkat 13), Bigetron RA kembali tancap gas di tiga game tersisa. Sempat tersalip kembali usai game keempat, Bigetron RA membalas tuntas dengan mendapatkan chicken dinner di Sanhok (game kelima). Sayangnya di game keenam, Zuxxy Cs harus puas dengan 8 poin, hasil placement di tempat ketujuh dan 3 poin kill.


BTR Ryzen melesat jadi kandidat utama peraih MVP

Persaingan memperebutkan gelar PMWL 2020 – East semakin sengit. Tak hanya Bigetron RA dan BOX Gaming, RRQ Athena kini menjadi pesaing kuat dengan performa menakjubkan yang mereka tampilkan di hari kedua League Finals. Kemarin, G9 Cs berhasil menorehkan 3 chicken dinner dari 6 game yang dilangsungkan.

Zuxxy Cs tentu tak boleh meremehkan kebangkitan RRQ Athena, mengingat tim asal Thailand ini selalu menjadi pesaing kuat Bigetron RA di setiap kompetisi. Zuxxy Cs juga tentu harus lebih waspada mengingat kini Bigetron RA berjuang sendiri usai Morph Team gagal lolos ke League Finals. Fakta beberapa kali adanya indikasi “teaming”, bukan tak mungkin aksi serupa kembali terjadi mengingat tingginya prestige untuk menjadi yang terbaik di ajang ini.

Sekedar informasi, saat ini Thailand masih memiliki 3 tim, Malaysia 2 tim, dan India 6 tim. Mampukah Bigetron RA mempertahankan posisinya? Tetap dukung Bigetron RA menjadi juara PMWL 2020 – East dan nantikan beritanya hanya di Esports ID!