Pertarungan LIMA Esports 2021 with Kopi Caffino PUBG Mobile Western Region telah usai. Universitas Gunadarma (UG)-2 sukses menjadi pemuncak klasemen di LIMA Esports 2021 with Kopi Caffino PUBG Mobile Western Region.
Pada pertempuran ini tim UG-2 menerjunkan pemain dan rolenya masing-masing, yang pertama yaitu Andis Tri Firnando selaku Support di tim ini, lalu ada Reza Alfiansyah selaku IGL, Gifari selaku Rusher, dan M.Dzikra D selaku Second Rusher. Tim UG-2 mengaku bahwa pertandingan babak ini cukup sulit karena mereka itu adalah tim terbaik dari seluruh Universitas yang ada di Western Region.
Pada round pertama yang berlangsung di map Erangel, tim UG-2 berhasil meraih Winner Winner Chiken Dinner (WWCD) dengan total 28 poin, 13 kill poin dan 15 placement poin dan mereka mampu menduduki puncak klasemen di LIMA Esports 2021 with Kopi Caffino PUBG Mobile Western Region.
Kemudian pada round kedua berhasil dimenangkan oleh Universitas Tanjungpura (Untan)-1 dengan perolehan 25 total point, 9 kill poin dan 16 placement point. Namun poin mereka masih belum bisa mengalahkan kedudukan dari tim Universitas Gunadarma (UG)-2.
Pada round ketiga, pertarungan ke-15 tim diadakan di map Miramar. Map ini dikenal sebagai rumahnya para penembak jarak jauh atau pemain sniper, bertarung di map Miramar ini membutuhkan aim yang begitu akurat dikarenakan jarak map yang teramat luas dan memiliki banyak spot open field.
Lanjut ke final battle round ketiga, tim IPB University (IPB)-1 berhasil meraih Winner Winner Chiken Dinner (WWCD) dengan perolehan 51 total poin, 24 kill poin dan 27 placement poin. Namun pada puncak klasemen di round ketiga ini masih diduduki oleh UG-2 dengan 52 total poin, 27 kill poin dan 25 placement poin.
Pada round keempat, tim UG-3 berhasil meraih Winner Winner Chiken Dinner (WWCD) dengan perolehan 45 total poin, 21 kill poin dan 24 placement poin. Walaupun sesama UG, tetapi mereka masih tertinggal 15 poin dengan tim UG-2.
Pertarungan round terakhir berada di map Erangel, Kesengitan terjadi pada menit ke 24 yang hanya tersisa 7 tim. Pada menit tersebut Untan-1 berhasil membunuh satu anggota tim Tel-U yang tersisa dua orang, namun tim Tel-U berhasil membalikkan keadaan dengan melakukan backup damage yaitu meng-knock balik tim Untan, “satu knock untuk satu knock”.
Pertarungan semakin sengit, tim dari Ubhara-2 mendapati kesulitan karna pada final battle ini mereka harus bertarung sendirian dan berhadapan dengan tim dari Gunadarma yang berada di high ground dengan battle 4 vs 1, pertarungan tersebut berhasil dimenangkan oleh tim UG-2.
“Alhamdulillah Liga Mahasiswa berjalan dengan lancar dan tertib sekali dalam prokes walaupun kita bermain secara virtual, Semangat terus dan jangan mudah menyerah karena yakin lah Usaha Tidak Akan Mengkhianati Hasil.” Begitulah kesan dan pesan yang disampaikan oleh kapten dari tim Universitas Gunadarma (UG)-2.
Alhasil, puncak klasemen berhasil dirajai oleh tim UG-2 dengan perolehan 83 total poin, 39 kill poin dan 44 placement poin. Kemudian diikuti oleh tim IPB-1 di posisi kedua dengan 70 total poin, 27 kill poin dan 43 placement poin. Lalu di posisi ketiga ada tim Universitas Andalas (Unand) dengan 60 total poin, 28 kill poin dan 32 placement poin.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|