Posisi 7 di Super Weekend 1 PMGC 2021, Pelatih Genesis Dogma Bangga!

Billy Rifki
08/12/2021 13:52 WIB
Posisi 7 di Super Weekend 1 PMGC 2021, Pelatih Genesis Dogma Bangga!
press release

Genesis Dogma GIDSresmi menyelesaikan pekan pertama liga East PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2021. Walaupun baru pertama menginjakkan kaki di panggung esports PUBG Mobilepaling bergengsi , squad GD GIDS membuktikan kepada para penggemar di dunia bahwa mereka adalah tim yang patut diwaspadai.

Terbagi ke dalam Grup E di liga East, GD GIDS mengakhiri laga Weekdays di peringkat 11 sehingga mendapatkan kesempatan untuk berlaga di Super Weekend 1 (SW1). Performa mereka melejit dengan menutup SW1 di peringkat 7, mencatatkan total 123 poin sebagai modal mereka di Super Weekend selanjutnya.

Melihat hasil tersebut, sang pelatih yaitu Doni “La Flame” Saputra turut mengungkapkan rasa bangganya terhadap performa para anak asuhnya tersebut. “(Performa para pemain) Sangat impresif, mereka sangat cepat beradaptasi dengan pressure yang ada, di mana ini tournament dunia pertama mereka termasuk saya juga dan mereka menunjukan dengan performa yang sangat bagus di SW1,” ujar Doni.

Walaupun begitu, Doni menegaskan bahwa mereka tidak cepat puas dengan hasil yang didapat. Pasalnya, masih ada beberapa hal yang patut mereka perbaiki menjelang pekan kedua liga East. Mereka juga menyebutkan disiplin late game yang masih belum mantap menjadi salah satu alasan mereka belum mendapatkan WWCD di SW1 lalu.

Kekurangan yang terlihat banget adalah masih dalam hal miskomunikasi, memang tidak sering namun beberapa kali terjadi dalam match terakhir, yang mana kita tahu match berjalan 5 kali dalam sehari SW dan dalam match ke-5 keadaan fisik dan pikiran sudah mulai terkuras setelah menjalani 4 match sebelumnya. Alasan belum WWCD mungkin karena disiplin late game dan team fight yang masih sesekali terjadi,” ungkap sang pelatih.

Menghadapi Weekdays 2 yang sudah di depan mata, Doni membocorkan persiapan yang telah mereka jalani serta target yang ingin mereka capai. Mereka juga tetap mewaspadai tim-tim yang belum sempat tampil di SW1 kemarin yaitu Bigetron RA, DAMWON Gaming, BC Swell, dan FaZe Clan.

Persiapan kurang lebih tetap seperti biasa sih, tapi kami juga waspadai tim-tim yang tidak ada di SW1 kemarin karna Weekdays 2 nanti mereka pasti akan kejar habis-habisan buat slot SW2, dan begitu juga kami pasti akan berjuang habis-habisan juga,” pungkas Doni.

Genesis Dogma GIDS akan kembali berlaga di Weekdays 2 pada 7-8 Desember 2021 untuk merebut tiket menuju Super Weekend 2(SW2). Terus berikan dukunganmu kepada GD GIDS ya! #GDOBAT