PUBG Mobile resmi membuka event Spring Party yang telah dimulai dari 17 Januari hingga 8 Februari. Mulai tahun 2020, PUBG Mobile akan mengadakan event dan kegiatan yanga menyediakan hadiah utama dan lainnya kepada para pemain. Festival ini bersifat eksklusif dan terbatas.
Dalam Spring Party ini, akan ada Red Packet yang dijatuhkan pada tanggal 24 Januari mulai pukul 20.00 hingga 20.30 dan 23.30 sampai 00.00. Pada waktu tersebut pemain bisa mendapat Red Packet dan kalian bisa mengumpulkan hingga 5 buah. Hadiah yang tersedia mulai dari BP, Silver Scrap, Scrap of Classic Crate Coupon, hingga Real Practical, Golden Helmet, Airpods, serta Google dan Apple Store gift card.
Selain itu, para pemain juga bisa menikmati event Tukar Lentara mulai tanggal 21 Januari hingga 6 Februari 2020. Kamu harus mengumpulkan semua potongan lentara untuk menukarkannya dengan hadiah Tang Suit permanen. Pemain juga dapat saling bertukar potongan lentara dengan yang lain untuk potongan yang sudah mereka miliki.
Dalam kurun waktu 14 hari dari tanggal 17 Januari hingga 30 Februari, pemain yang login setiap harinya selama 7 hari bisa mendapat hadiah-hadiah mulai dari Spring PartyFx2, Spring Party Fx4, Rat Mask (3 hari), Spring Partu Fx6, Rat Costume (3 hari), Spring Party Fx8, serta Golden AKM-AKM (10 hari).
Terdapat juga event Firecrackers Collection dengan periode 17 hingga 30 Januari 2020 untuk menyelesaikan misi dan mengumpulkan firecrackers kemudian menukarkannya dengan berbagai hadiah mulai dari kostum, mask, border, dan hadiah in-game lainnya.
Terakhir, pada tanggal 24 dan 25 Januari 2020 dalam classic mode, pemain akan mendapatkan perlindungan rating pada 5 ronde pertama bersama kelompoknya agar kalian bisa mengumpulkan lebih banyak hadiah.
Bagaimana Sobat Esports, event dan hadiah mana nih dalam PUBG Mobile Spring Campaign yang menjadi favoritmu?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|