G2 VALORANT telah secara resmi mengungkapkan roster VALORANT anyar mereka yang menampilkan pemain-pemain bintang Amerika Utara, seperti apa yang telah dirumorkan pada beberapa hari yang lalu.
Tim tentunya akan dikapteni oleh sang IGL ShahZam dan dilatih oleh eks-V1, Immi.
VCT NA saat ini telah memiliki beberapa kandidat yang telah tergabung ke dalam franchised league.
Meski G2 bukan satu dari sekian tim liga Amerika, tim Samurai ini masih akan berusaha merebut slot internasional melalui Ascensions dengan langkah penandatanganan roster ini.
Beberapa tim NA telah membentuk superteam versi mereka sendiri. NRG saat ini telah menyusun roster yang didominasi oleh eks- OpTic Gaming dan Sentinels dengan perpaduan juara dunia + pemain muda berbakat dari XSET.
G2 tentunya tak ingin ketinggalan dan menyerah begitu saja walaupun tak dapat bersaing di liga internasional melalui hak istimewa.
Goodbye G2 Esports pic.twitter.com/hElmPWyXvF
— G2 Esports (@G2esports) December 12, 2022
Gagalnya G2 ke VCT Franchised League terjadi akibat kontroversi sang CEO dengan Andrew Tate.
Walau sempat di kabarkan telah melaju ke tahapan berikutnya pada kualifikasi liga, Riot akhirnya memutuskan untuk membatalkan G2 akibat reputasi yang turun setelah kejadian tersebut.
G2 saat ini menggaet dua eks-Sentinels yaitu dapr dan ShahZam ke roster. Keduanya akan kembali hadir untuk Challengers NA 2023.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|