BOOM Esports sukses merengkuh gelar dengan roster terbarunya. Tino yang jadi amunisi tambahan terakhir di posisi carry berhasil melengkapi gameplay BOOM jadi semakin solid. Pasukan hungrybeast mengalahkan Motivate Trust Gaming di grand final Mineski Master lewat comeback dramatis.
BOOM sempat tertinggal 0-2 di dua game awal. Permainan sengit ditunjukan kedua tim namun MTG punya carry late game yang lebih baik di dua game tersebut yakni Medusa dan Wraith King. Sementara BOOM memilih pendekatan early dan mid game di dua game tersebut.
The last boss we have to face pic.twitter.com/ttU7LY8wWt
— BOOM Esports (@boomesportsid) November 28, 2021
Di game ketiga, BOOM akhirnya mendapat satu poin usai berjuang selama 71 menit. Tino mempertontonkan aksi Terrorblade-nya untuk menandingi Medusa dari Jaccky. Namun, Yopaj layak dijadikan MVP dipertandingan ketiga lewat aksinya memakai Ember Spirit. Yopaj menyarangkan 31 kill dari total 51 kill yang dikantongi BOOM.
Di game keempat, BOOM akhirnya bisa menang cukup mulus berkat drafting yang efektif. Misalnya Viper yang digunakan FBZ berhasil memperlambat mobilitas Ursa dari MTG saat laning maupun teamfight. BOOM pun bisa menyamakan kedudukan di game keempat.
HATTRICK
— BOOM Esports (@boomesportsid) November 28, 2021
An amazing tournament, and what a reverse sweep!!
Thank you so much #HungryBeasts for supporting us in the tournament! Onward to DPC SEA Tour Season 1! pic.twitter.com/LRl3P292Sr
Di laga terakhir, BOOM harus menjalani laga panjang lagi berdurasi satu jam. Meski secara kill BOOM bisa unggul jauh, namun Jaccky cs berhasil menahan laga sampai larut. Untungnya, drafting racikan Mushi lagi-lagi jadi pembeda. Burst damage tinggi dari Zeus yang ia pilihkan untuk Yopaj berhasil menghabisi hero MTG yang cenderung berdarah tipis. Yopaj menyarangkan 24 kill pada laga ini dari total 41 kill.
Meski piala Mineski Master jadi trofi pertama untuk line up baru BOOM Esports sejak kehadiran Tino, BOOM telah merengkuh gelar BTS Pro Series Season 9 di awal November dan BTS Pro Series SEA Season 8 pada September.
Potensi yang menjanjikan nih untuk BOOM Esports menjelang DPC regional SEA. Bisakah BOOM Esports mendominasi upper division DPC nanti?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
Solo MMR |
---|
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |
This leaderboard is currently unavailable. |