Esports

Debut Mulus Carry Baru BOOM Esports di Ajang Mineski Masters

Billy Rifki
26/11/2021 12:08 WIB
Debut Mulus Carry Baru BOOM Esports di Ajang Mineski Masters
liquipedia

BOOM Esports akhirnya menampilkan aksi dari carry barunya, Justine Ryan Evangelista Grimaldo alias Tino di ajang Mineski Masters. Game perdana Tino dengan pasukan Hungrybeast berlangsung kemarin melawan Interactive PH yang berkesudahan 2-0 untuk BOOM Esports.

Debut Tino terbilang mulus dari segi chemistry dan gameplay dengan pemain BOOM lainnya seperti Fbz, Yopaj, Skem dan Tims. Dua kali Tino memakai Luna, kemampuan farmingnya sangat mengesankan dan ditambah pembawaannya juga tenang saat laning.

Meski baru menunjukan kualitasnya memakai satu hero, Tino punya beberapa andalan lain seperti Terrorblade, Gyrocopter sampai Drow Ranger yang belum ia tunjukkan. BOOM sepertinya masih menyimpan senjata-senjata Tino sebagai kartu AS di laga Mineski Masters selanjutnya.

Hari ini, BOOM akan jumpa OB x Neon yang diperkuat MamangDaya dan mantan carry sewaan mereka, Palos. Di turnamen ini juga turut hadir Motivate Trust dan TNC Predator. Mineski Masters berlangsung dari 25 sampai 28 November mendatang.

Total prize pool yang diperebutkan 8 tim peserta di ajang ini senilai 1.000.000 Peso Filipina atau setara 284 juta Rupiah. Mampukah Tino mempersembahkan gelar juara perdana untuk BOOM Esports?

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 Team Falcons 1633
2 BetBoom Team 1554
3 Team Liquid 1542
4 Team Spirit 1527
5 CyberBonch-1 1520
6 Cloud9 1497
7 Aurora.1xBet 1455
8 VGJ Storm 1450
9 Tundra Esports 1441
10 Unknown 1429