Taklukkan LPL, LCK Angkat Trofi Rift Rivals Pertamanya!

Rendy Lim
08/07/2019 13:48 WIB
Taklukkan LPL, LCK Angkat Trofi Rift Rivals Pertamanya!
League of Legends

Region Korea LCK berhasil mendapatkan trofi pertamanya untuk kompetisi Rift Rivals. Menaklukkan LPL di babak final dengan skor 3-1, LCK akhirnya menggenapi koleksi trofi juara untuk kompetisi internasionalnya.

Kekompakkan tim-tim LCK bisa dibilang kunci utama kesuksesan mereka dalam Rift Rivals tahun ini, bahkan sejak babak group stage. Korea bisa dibilang sudah unggul jauh dibanding tim dari region lainnya.

Empat tim yang mewakili region LCK dalam Rift Rivals tahun ini adalah SK Telecom T1, Griffin, Kingzone Dragon X, dan DAMWON Gaming. Dari total delapan pertandingan di babak group stage, LCK mendapatkan 7 kemenangan, bahkan melibas tim-tim LPL. Hanya 1 kekalahan yang diterima yakni pada match antara SKT melawan juara Worlds tahun lalu, Invictus Gaming (IG).

Keunggulan di babak group stage membuat LCK dapat menunggu di grand final sembari LPL bertanding lawan LMS dan VCS. Skor 3-0 dapat dengan mudah diperoleh LPL sehingga mengantarkan kedua region ini kembali bertanding di grand final. 

Game pertama grand final Rift Rivals mempertemukan juara worlds IG dan KingZone Dragon X. Meskipun IG bisa unggul di early game, momentum yang dibangun perlahan oleh KingZone tak dapat diikuti oleh IG. Hingga akhirnya tim ini harus memberikan poin pertama kepada LCK

Kekalahan yang diterima SKT melawan IG sebelumnya membuat mereka bermain lebih serius pada match melawan Top Esports. Faker gunakan Neeko berhasil mengunci kemenangan SKT dalam gim ini. Meski titel MVP akhirnya didapatkan oleh Clid, namun kemenangan SKT membuat LCK selangkah lebih dekat menuju trofi Rift Rivals.

Dengan 2 skor kemenangan, setitik harapan akhirnya didapatkan oleh LPL dengan keunggulan FunPlus Phoenix saat melawan Griffin. Keberhasilan mereka menekan bot lane, dan fokus mengara pada kontrol penuh terhadap objective sepanjang gim tersebut. Meskipun mencoba bertahan, Griffin akhirnya memberikan 1 poin untuk LPL, memaksa hadirnya gim penentuan. 

Harapan LPL untuk menyamakan kedudukan sayangnya tidak dapat dikabulkan oleh JD Gaming. Damwon Gaming yang pada early game cukup tertekan berhasil membalikkan keadaan saat memasuki menit ke-20. Poin terakhir ini akhirnya menyelesaikan pertandingan final dengan kemenangan LCK atas LPL di skor 3-1.

Kemenangan di Rift Rivals mengisi trofi yang selama ini belum pernah didapatkan oleh tim di region LCK. Setelah 3 tahun sejak Rift Rivals berlangsung, LCK akhirnya berhasil mengangkat trofi. Apakah keberhasilan tim Korea mengalahkan IG di Rift Rivals adalah pertanda bangkitnya region ini kembali?

Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, siapa yang kira-kira akan mendominasi dalam worlds LOL tahun ini?