Meski meraih hasil mengecewakan saat World Championship 2019, pemain andalan T1 League of Legends Lee “Faker” Sang Hyeok dipastikan masih bersama tim ini, setidaknya sampai dua tahun ke depan.
T1 resmi memperpanjang kontrak Faker hingga November 2021, menurut League of Legends Contract Database. Walaupun, pihak T1 masih belum mengumumkannya via fanpage resmi mereka.
Sebenarnya raihan dan performa T1 sepanjang 2019 bisa dibilang cukup baik. Meski hanya duduki peringkat 4 saat LCK Summer Split dengan rekor 11-7, T1 sukses menjadi juara usai mengalahkan Griffin di final.
Tim pemenang tiga kali LoL World Championship T1 ini kembali mengalahkan Griffin di Spring Split Finals dan berhasil meraih juara di Rift Rivals 2019, yang mempertemukan tim dari LCK, LPL, LMS, dan VCS.
Roster T1 saat mengikuti Worlds 2019
Saat Worlds 2019, T1 lagi-lagi menunjukkan penampilan cemerlang. Bergabung di grup C, T1 berhasil menjadi juara grup dengan catatan 5-1. Satu-satunya kekalahan terjadi saat mereka ditahan imbang Fnatic. Faker dan kawan-kawan bermain dominan di 8 besar dengan mengalahkan Splyce dengan skor 3-1. Namun, langkah mereka harus terhenti di semifinal usai takluk dari G2 Esports dengan skor 1-3.
Faker telah bersama tim sejak 2013, dan di tahun pertamanya langsung sukses meraih juara Season 3 World Championship. Gagal lolos ke Worlds 2014, Faker dan kawan-kawan sukses meraih juara saat Worlds 2015 dan kembali meraih juara di tahun selanjutnya.
Faker memang mendapat perpanjangan kontrak, namun tidak bagi sejumlah pemain T1 lainnya. Beberapa di antaranya seperti Kim “Khan” Dong Ha, Kim “Cild” Taemin, dan Cho “Mata” Se Hyeong, plus pelatih Kim “kkOma” Jeong Gyun malah dilepas, alias tidak diperpanjang kontraknya. Dengan cabutnya Mata, maka Lee "Effort" Sang Ho masuk sebagai skuad inti, yang mana sudah lebih sering diturunkan ketimbang Mata saat Worlds kemarin.
Nama pemain berikutnya yang dipastikan mendapat perpanjangan kontrak adalah Park "Teddy" Jin Seong untuk satu tahun perpanjangan. Adapula, pemain-pemain seperti Kim "Gori" Tae Woo dan Han "Leo" Gyeo Re yang menjadi pemain cadangan T1 selama ini juga menerima perpanjangan kontrak 1 tahun.
Dengan kepastian Faker yang masih bersama T1 tentu menarik bagaimana roster T1 menghadapi Worlds 2020, ataupun kompetisi LoL musim depan, apakah Faker sanggup membawa T1 kembali menjadi juara dunia?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|