Tim League of Legends DRX dinobatkan sebagai juara League of Legends World Championship 2022 setelah sempat hampir tidak lolos dari babak Play-in.
Dalam series best of five yang sangat sengit pagi tadi, DRX berhasil keluar sebagai pemenang setelah berhasil mengalahkan T1 di babak grand final dengan skor akhir 3-2.
? WORLD CHAMPIONS ? pic.twitter.com/CvDRuGAT2a
— LoL Esports (@lolesports) November 6, 2022
Pada awalnya tidak ada yang menyangka bahwa tim ke-4 dari LCK (Korea) akan lolos sejauh ini. Meski begitu, tim yang berkomposisikan pemain veteran dan pemain muda ini tak pantang menyerah dan terus mematahkan asumsi buruk mengenai tim mereka.
Dimulai dari babak Play-In, DRX menyelesaikan miracle run dengan mengalahkan T1 di babak grand final. DRX juga menjadi satu-satunya tim yang lolos lewat babak Play-In dan berhasil memenangkan turnamen Worlds.
Pada pertandingan pagi tadi (06/11), T1 berhasil membuka laga dengan kemenangan yang dominan. Tim yang dijagokan untuk menjadi juara tahun ini tersebut berhasil tampil percaya diri di laga pembuka.
Di game kedua, DRX mulai meningkatkan permainan mereka dimulai dari hal-hal fundamental seperti laning, mengambil objektif, dan teamfight.
Meski sempat tertinggal di early game, DRX berhasil menghukum kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh T1 yang pada akhirnya menjadi kemenangan pertama bagi DRX.
T1 kemudian bangkit di game ke-3 yang juga berjalan cukup sengit. Sempat tertinggal karena kalah dalam teamfight, Faker dan kawan-kawan berhasil comeback setelah berhasil mencuri 2 Baron secara berturut-turut. Pada akhir game ini, T1 memastikan match point di skor 2-1.
IT HAPPENED AGAIN! #Worlds2022 pic.twitter.com/cPYAqJM6dM
— LoL Esports (@lolesports) November 6, 2022
Untuk memastikan bahwa series terus berlanjut, DRX mengeluarkan segenap tenaga mereka untuk memenangkan game ke-4. Game yang berlangsung selama 28 menit tersebut berhasil dimenangkan oleh DRX dengan komposisi tim yang berfokus penuh pada teamfight.
Game ke-5 yang menjadi penentu berjalan cukup alot karena kedua tim silih berganti mendapatkan keunggulan tetapi kerap membuat kesalahan-kesalahan individual yang membuat pertandingan kembali berimbang.
Di pertengahan pertandingan T1 sempat unggul setelah ADC mereka, Gumayusi, berhasil mencuri Baron dari tangan DRX.
GUMA DOES IT AGAIN! #WORLDS2022 pic.twitter.com/XYf5Erq5r3
— LoL Esports (@lolesports) November 6, 2022
Keunggulan tersebut berhasil menghadiahkan T1 1 buah inhibitor dari DRX. Walau begitu, DRX yang tertekan tidak pantang menyerah. Mereka terus berusaha menyeimbangkan keadaan sambil menunggu waktu yang tepat untuk menyerang.
Pertarungan terakhir berlangsung ketika kedua tim bertarung untuk memperebutkan Elder Drake. DRX yang terlebih dahulu menguasai Dragon’s Pit berhasil menghalau pemain T1 untuk memasuki area.
Melihat hal ini, Faker dan Zeus dari T1 mencoba untuk mendobrak masuk ke Nexus DRX menggunakan teleport. Namun, DRX yang sudah mendapatkan buff Elder Drake terlebih dahulu segera kembali ke base dan menggagalkan usaha terakhir dari T1.
Dengan satu dorongan bersama minion, DRX berhasil menutup pertandingan sebagai kemenangan mereka di menit ke-42.
THE FINAL MOMENTS OF A LEGENDARY #WORLDS2022 FINAL. pic.twitter.com/Nz74JY6c8F
— LoL Esports (@lolesports) November 6, 2022
Kemenangan ini sangat berarti bagi DRX terutama bagi salah satu pemain veteran mereka yaitu Deft. Selama 10 tahun berkarir di LoL Esports, Deft telah memenangkan berbagai trofi internasional namun ia belum pernah mengangkat atau bahkan mendekati trofi Summoner’s Cup.
Di tahun 2022 yang rencananya merupakan tahun terakhirnya berkarir di dunia esports, Deft berhasil mengabulkan satu mimpinya yang sebelumnya terasa mustahil untuk terjadi.
DRX Deft
DRX Kingen berhasil keluar sebagai MVP dari series ini dengan permainan Aatroxnya yang berhasil menyelamatkan DRX dari jurang kekalahan.
Dengan kemenangan ini DRX berhasil membawa trofi Summoner’s Cup kembali ke tanah Korea dan berhak mendapatkan hadiah uang tunai serta skin eksklusif Worlds. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|