Masih kencang di telinga teriakan-teriakan fans pendukung RRQ.O2 di MSC 2018 akhir pekan lalu, hari ini (31/7) mereka harus menerima kabar yang cukup menyedihkan terkait postingan Diky 'Tuturu' (@dky_tuturu) melalui official account Instagram-nya. Apa yang terjadi dengan rekan main Lemon di game Mobile Legends itu? Benarkah Sang Legenda Marksman (sebutan para fans) akan meninggalkan RRQ?
Sekitar pukul 15.00 WIB, dky_tuturu memposting foto dirinya menghadap belakang, mengenakan jaket RRQ, sambil merentangkan tangan menandakan 'peace' dengan warna postingan foto hitam putih. Apalagi caption dari postingan Tuturu begitu jelas menandakan kalau dirinya keluar dari RRQ.O2, yakni "Peace out !! ✌?... it’s been a great journey! さようなら (Sayonara)".
Apa yang menyebabkan Tuturu meninggalkan RRQ? Meskipun belum dapatkan klarifikasi langsung dari yang bersangkutan dan juga Andrian Pauline selaku CEO & Co-founder RRQ, melalui komentar-komentar fans RRQ, begitu banyak yang berasumsi kalau Tuturu memang ingin pensiun atau bisa dibilang memang sudah tidak ingin bermain Mobile Legends lagi.
Terkait postingan ini, tentu saja banyak juga fans RRQ yang tidak terima dengan kepergian Tuturu yang membuat mereka bersedih hati. Bahkan, CEO RRQ sendiri ikut berkomentar akan lakukan klarifikasi terkait hal ini melalui akun live streaming-nya. Kita tunggu saja ya!
Nantikan terus informasi terbarunya hanya di Esports.ID!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|