Rashid Rasyad, Bocah 9 Tahun Sudah Sejajar Para All-Star

Billy Rifki
24/07/2019 09:41 WIB
Rashid Rasyad, Bocah 9 Tahun Sudah Sejajar Para All-Star
Esports.ID

Rashid Rasyad menjadi salah satu bintang tamu yang juga ikut bertarung dengan para bintang di All-Star Battle. Kontan, YouTuber cilik berusia 9 tahun ini langsung jadi perhatian para penggemar Mobile Legends.

Tergabung dalam tim Dark Abyss besutan SaSa ONIC, Rashid cuma bertahan sampai semifinal karena tumbang oleh Eruditio. Untungnya, kekalahan tersebut jadi momen tepat bagi tim Esports.ID untuk kepoin kisah dibalik bocah kecil ini.

Sekedar info, Rashid pernah menyabet gelar top lokal Fanny. Itu kira-kira yang bikin namanya melejit di sosial media, dan platform YouTube menjadi tempat ekspresinya. Lalu bagaimana awal mula karir Rashid?

"Awalnya, aku sembunyi-sembunyi nunggu Bapak tidur pas malem terus begadang sampe malem." jelas Rashid, dengan gaya bocah menggemaskannya. "Tadinya sih dilarang-larang buat main. Mau jadi apa..eh, waktu ada penghasilan aku malah disuruh ayo terus-terus main."

Kini, Rashid sudah memiliki 1.168.584 subscribers di YouTube. Pengerjaan editing dan video Rashid sebenarnya buah campur tangan sang kakak yang bantu memoles persona Rashid Rasyad.


Rashid mengaku senang bisa main bareng dengan pro player Mobile Legends idolanya, meskipun dia sudah sejatinya sudah berdiri sejajar dengan mereka karena jadi bagian dari All-Star di hari itu. Ketika ditanya, apakah Rashid ingin menjadi pro player kelak? Dia menjawab, "Ngga tahu.." sembari menoleh ke kakaknya.

Belakangan ini, Rashid ga cuma streaming Mobile Legends namun game sejuta umat lainnya, Free Fire. Kayaknya Rashid masih butuh waktu memutuskan masa depannya, mungkin ketika umurnya bertambah kita akan melihat Rashid berkarir sebagai gamer dan atlet profesional.

Ayo siapa di antara Sobat Esports yang suka persona gamer muda ala Rashid Rasyad?