Seiring dengan masuknya Bixi di advance server, Moonton juga merilis update patch note versi 1.4.0.4 Mobile Legends (advance server). Meski update ini belum diimplementasikan pada regular server, namun setidaknya kamu sudah bisa melihat bagaimana perubahan yang akan terjadi nantinya.
Beberapa hero mengalami nerf dan buff, termasuk Lylia yang baru saja dirilis ke regular server beberapa waktu lalu. Selain itu, ada penyesuaian terhadap gold yang kamu dapatkan dari mengalahkan musuh serta minion. Perubahan yang cukup signifikan ini mungkin bisa kamu jadikan referensi untuk menyusun strategi.
Dalam sisi pendapatan gold, pada update terbaru ini, kamu bisa mendapatkan ekstra tambahan gold. Dimulai dari kill ketiga, saat melakukan shut down, untuk setiap kill selanjutnya akan ada penambahan value dari 40 ke 80, serta maksimal value untuk ekstra kill ini akan meningkat dari 400 menjadi 600.
Peningkatan ini juga akan berdampak pada hero support yang mendapatkan assist. Gold dan EXP bagi player yang berkontribusi mengalahkan musuh akan meningkat dari 60% ke 70%. Kamu bisa mendapatkan lebih banyak gold dari kill dan assist, bonus yang didapatkan oleh hero dari mengalahkan minion akan berkurang sebesar 7%.
Perubahan jumlah pendapatan gold ini akan memberikan keuntungan pada mereka yang sering melakukan roaming atau rotasi lane untuk menciduk musuh, ketimbang hero-hero yang hanya bertahan pada satu lane untuk farming. Kira-kira, setelah ini, apakah kamu masih bersikeras tetap ingin bertahan di satu lane sampai item-mu jadi?
Perubahan cooldown skill kedua dan ultimate bagi Badang
Selain perubahan di sisi pendapatan gold dari kill, assist, ataupun creeps, Moonton juga melakukan buff serta nerf untuk beberapa hero agar permainan menjadi lebih seimbang. Dimulai dari Masha yang mendapatkan pengurangan damage maksimal kepada creeps serta penyesuaian recovery HP-nya. Valir malah nampaknya terima buff dengan peningkatan durasi efek skill, pengurangan cooldown, serta peningkatan damage untuk skill burst fireball.
Meski cukup jarang terlihat digunakan, namun Bruno tetap harus mendapatkan nerf yakni dengan mengurangi attack bonus dari Volley Shot, serta peningkatan mana cost. Sementara itu, Badang mengalami penyesuaian cooldown baik pada skill kedua, serta ultimatenya agar hero ini lebih berhati-hati dalam menggunakan skill.
Skill ultimate Irithel mengalami peningatan cooldown, sama halnya dengan skill black shoes miliki Lylia. Setiap levelnya akan mendapatkan penambahan 5 detik. Kemudian bagi kamu yang senang menggunakan Odette, ada penambahan basic damage untuk Blue Nova sebesar 50 pada setiap levelnya.
Bixi, tank anti regen terbaru yang bisa kamu coba di advance server
Masuknya Bixi sepertinya akan mengurangi frekuensi penggunaan hero-hero healing seperti Estes dan Rafaela. Penyesuaian dalam segi gold juga tentu akan memaksa pemain untuk tidak bertahan dalam satu lane, jika mereka tidak ingin musuhnya lebih cepat mendapatkan item darinya. Berbagai nerf dan buff pada update kali ini membuat hero-hero tertentu tidak bakal terlalu di-spam dalam match, seperti misalnya Lylia.
Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, poin mana dalam update ini yang paling menarik untukmu?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|