Esports

Tipe-tipe Gaya Main Offlane Ala Pro Player MPL Season 8

Billy Rifki
25/08/2021 12:02 WIB
Tipe-tipe Gaya Main Offlane Ala Pro Player MPL Season 8
esports.id

Tiap gelaran MPL Indonesia dari season 1 sampai saat ini season 8 selalu menyajikan aksi-aksi mengagumkan dan pertandingan yang sengit. Para pemain menunjukan kemampuan tingkat tinggi mulai dari kepiawaian mekanik sampai macro awareness jempolan yang kadang bisa bikin penonton terheran-heran.

Kali ini, kita akan membahas gaya main ala offlaner di MPL Season 8. Ternyata, tiap offlaner punya gaya yang unik mulai dari laning phase, pemilihan hero, kebiasaan melakukan rotasi dan lain-lain. Seperti apa sih playstyle mereka?

- HERO MASTERY

Offlaner satu ini cenderung tidak aneh-aneh saat memilih hero. Bahkan, mereka lebih dikenal karena memainkan hero itu-itu saja namun dengan tingkat keahlian yang tinggi. Antimage adalah contoh offlaner dengan hero mastery yang baik. Dikenal sebagai pemain Thamuz yang mengerikan, ia tak terlalu mengumbar keluasan hero pool dan lebih memilih memakai hero terbaik sesuai meta.

Beberapa andalannya di MPL Season 8 masih terhitung jari, misalnya Alice, Paquito, Benedetta atau Esmeralda. Namun, bukan berarti Antimage tak bisa banyak hero. Hanya saja, ia jauh lebih sangar ketika memakai hero yang paling ia kuasai.

- SI NON-META

Berbeda dengan Antimage yang selalu memakai hero-hero meta dan cenderung tak banyak variasi pemilihan hero, pemain satu ini lebih memilih memakai hero unik untuk memberikan efek kejut kepada musuh.

Rippo adalah contoh offlaner yang suka menggunakan hero tak biasa. Ia salah satu yang berani memakai Phoveus dan Gloo secara rutin. Rippo juga masih konsisten memakai Barats meski hero ini sudah tak sekuat dulu, minimal masih efektif untuk menghadapi musuh yang memakai Paquito.

Keuntungan jadi offlaner tipe ini adalah kalian bisa membingungkan musuh dengan pemilihan hero kalian. Banyak juga pemain yang bingung untuk meng-counter hero tertentu yang jarang di-pick karena tak paham dengan skillset atau kemampuan hero tersebut.

- SI KONSISTEN

Offlaner di meta saat ini tak cuma bertugas memenangkan laning, mengawali rotasi, mengincar backline musuh, tapi terkadang harus menerima banyak damage dan juga menggendong tim kalau rekan kalian tertinggal.

Beberapa offlaner di MPL Season 8 mampu melaksanakan tugas berat ini dengan begitu baik. Salah satu yang paling bersinar di pekan-pekan awal MPL S8 adalah Buts.

Pemain ONIC Esports ini jadi tulang punggung pasukan Landak dan kerap mengangkat rekannya saat ONIC babak belur. Kunci permainan Buts adalah konsistensinya saat laning. Ia hampir tak pernah aneh-aneh, penuh perhitungan, tahu kapan menentukan teamfight atau split push dan jarang error mekanik.

- SI MEKANIK TINGGI

Kalau offlaner tipe ini adalah impian banyak pemain MLBB. Pemain bertipikal gesit, bisa melakukan berbagai macam freestyle dan memiliki KDA tinggi. Tak jarang, kemampuannya yang disegani membuat musuh memprioritaskan ban pada hero andalannya.

R7 adalah contoh offlaner dengan mekanik tinggi di MPL Season 8. Reputasinya dengan hero Chou sudah diakui oleh sesama pro player serta fans Mobile Legends secara umum.

RRQ Hoshi pun tak segan untuk terus mengamankan hero ini kalau musuh melepasnya. Selain itu, R7 juga sama galaknya ketika menggunakan hero lain karena hero pool-nya yang luas dan pengalaman kompetitif yang tinggi.

Itu dia beberapa tipe gameplay offlaner di MPL Season 8. Kalau kamu tipe offlaner yang seperti apa?