Bukan Cuma Stun, Ini Berbagai Status Efek CC di Mobile Legends

Billy Rifki
13/08/2021 14:17 WIB
Bukan Cuma Stun, Ini Berbagai Status Efek CC di Mobile Legends
Mobile Legends

Dalam permainan Mobile Legends, kita mengenal berbagai istilah ofensif seperti memberi stun atau crowd control (cc). Pada dasarnya, kemampuan ini memberi efek yang mengurangi sampai menghentikan mobilitas musuh. Tiap tipe cc punya tingkatan tersendiri yang lebih kuat dari tipe cc lain.

Selain stun, ada banyak loh jenis-jenis CC di Mobile Legends. Beberapa bagus digunakan untuk menyerang, ada juga bisa digunakan untuk pertahanan diri. Beberapa istilah ini mungkin tidak kamu tahu sebelumnya. Apa saja sih jenis-jenis CC di Mobile Legends?

- STUN : Keadaan yang mencegah target bergerak, menyerang atau menggunakan skill. Contoh: Skill 2 Eudora, Ball Lighting

- FREEZE: Keadaan yang mencegah target bergerak, menyerang atau menggunakan skill. Efek ini adalah jenis CC yang lebih tinggi dari stun dan tidak terpengaruh CC Time Reduction, misalnya dari Tough Boots. Pemilik skill ini contohnya efek pasif Aurora, Pride of Ice.

- SUPPRESS: Keadaan yang mencegah target bergerak, menyerang atau menggunakan skill. Efek ini adalah jenis CC yang lebih tinggi dari stun dan freeze dan tidak dapat dihapus bahkan dengan ultimate Diggie, Time Journey. Contoh skill suppress adalah ultimate Kaja, Divine Judgement.

- AIRBORNE: Keadaan yang mencegah target bergerak, menyerang atau menggunakan skill. Target yang terkena efek ini akan terangkat beberapa saat selama durasi Airborne. Contoh skill ini adalah Tyrant's Revenge dari Khufra.

- TRANSFORM: Keadaan yang mencegah target menyerang atau menggunakan skill. Target akan diubah bentuk menjadi mahluk lain. Contoh pemilik skill ini adalah Nana.

- SILENCE: Keadaan yang mencegah menggunakan skill. Contoh skill silence adalah efek pukulan pertama dari pasif Assassin Instinct Natalia.

- ROOT: Keadaan yang mencegah target bergerak dan mengganggu Blink. Selama efek ini berlangsung, target tidak bisa menggunakan battle spell atau skill blink. Contoh pemilik CC Root adalah Minsitthar dengan ultimate King's Calling.

- HORRIFYING: Keadaan yang mencegah target menyerang atau menggunakan skill. Dalam status ini, target akan bergerak secara acak. Efek unik ini dimiliki oleh skill Charmed Specter Vexxana.

- TAUNT: Keadaan yang memaksa target melakukan basic attack kepada caster atau pengguna skill. Target tidak dapat mengeluarkan skill selama durasi dan akan menyerang caster. Contoh skill ini adalah Unbreakable Gatot Kaca

- TIDAK DAPAT DITARGETKAN: Skill ini bisa disebut juga immune di mana pengguna tidak bisa target, diserang atau menerima damage dengan cara apapun. Efek ini bisa kalian miliki dengan membeli Winter Truncheon.

- IMMUNE EFEK CC : Pengguna skill tidak bisa diserang dengan cc. Misalnya, An Eye for An Eye Benedetta.

- IMMUNE EFEK SLOW: Pengguna skill tidak bisa menerima efek slow. Skill ini merupakan debuff yang melepas efek slow. Misalnya mengaktifkan Supreme Warrior dari Zilong.

Itu dia beberapa jenis cc untuk ofensif maupun defensif. Apakah kalian sudah memahami semuanya sobat Esports? Jadi kalau mau meng-counter musuh, lebih cermat memilih hero yang punya skill cc paling efektif yah!