Esports

[Analisa Tim MPL S8] Konsistensi Alter Ego & Harapan Berbuah Manis!

Rendy Lim
11/08/2021 11:51 WIB
[Analisa Tim MPL S8] Konsistensi Alter Ego & Harapan Berbuah Manis!
Akankah Alter Ego bakal menjadi Juara MPL ID musim ini Sobat Esports?

Alter Ego merupakan tim yang punya potensi untuk bersaing memperebutkan trofi MPL Indonesia. Diperkuat dengan pemain-pemain veteran yang bermekanik tinggi, Alter Ego selalu menunjukkan peluang mereka mengangkat piala kemenangan MPL tiap musimnya. Kira-kira bagaimana kekuatan Alter Ego dalam persiapan mereka menghadapi MPL S8 yah, yuk kita simak bersama Sobat Esports!

Performa Alter Ego pada musim ketujuh MPL ID kemarin bisa dikatakan naik turun. Saat awal regular season, Alter Ego sempat menampilkan kemenangan beruntun hingga akhirnya ditumbangkan oleh EVOS Legends di pekan keempat. Meski menelan kekalahan beruntun setelahnya, Udil cs masih mengamankan slot ke babak playoff MPL S7. 

Sayangnya, penampilan mereka tak bertahan lama di babak playoff. Alter Ego harus pulang awal setelah dikalahkan oleh Bigetron Alpha dengan skor 2-1. Mereka gugur di hari pertama, bersamaan dengan RRQ Hoshi yang juga dipaksa pulang oleh Genflix Aerowolf. 

Meski kalah di hari pertama playoff, Alter Ego tampak tak melakukan banyak perombakan pemain memasuki musim baru MPL ID. Berbeda dengan RRQ Hoshi yang gencar dengan RRQ reset, Alter Ego hanya mengumumkan kehadiran satu pemain baru yakni Rasy dari ONIC Esports. 

Keputusan Alter Ego untuk mempertahankan mayoritas roster utamanya di MPL sepertinya tak jauh dari alasan sinergi antar pemain. Skuad Alter Ego bisa dikatakan punya pemahaman antar pemain yang baik, tidak heran jika mereka bisa saling memberikan back-up yang dibutuhkan saat match. 

Ajang pemanasan sebelum MPL ID S8 dimulai yakni Nimo TV MLBB Arena Season 3 menjadi tempat Alter Ego menunjukkan konsistensi dari roster mereka. Meski kalah di babak grand final saat melawan EVOS Legends, posisi runner-up tampaknya sudah cukup menjadi bukti bahwa roster Alter Ego siap menghadapi MPL ID S8. Apalagi pada NMA S3, tim-tim yang ikut bertanding bukan hanya dari MPL ID, namun juga terdapat tim MDL ID, hingga tim dari MPL negara lain. 

Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, akankah konsistensi roster Alter Ego yang dipertahankan untuk MPL ID S8 akan membuahkan trofi? Yuk kita ikuti perjuangan Udil cs di MPL ID S8!