RRQ Hoshi hampir saja bertekut lutut oleh perlawanan bombastis Aura Fire. Pasukan sang Raja tertinggal di game pertama akibat debut hero baru, Aulus. Meski sudah berupaya mem-banned hero andalan Aura Fire seperti Baxia, Clay dan kawan-kawan tetap tak berdaya. Di game kedua, RRQ nyaris tumbang 2-0 andai mereka tak sabar meladeni agresi Aura Fire. Kuatnya early dan mid game Aura Fire karena Baxia jungler membuat RRQ baru bisa merobohkan base musuh di menit ke-26.
Untungnya, di game tiga RRQ menunjukan kualitas permainan mereka. Tak membiarkan Aura Fire mendapat hero andalannya, RRQ sukses membaca gameplay Godiva cs dan mendominasi game ketiga. Ditemui usai laga, Clay mengakui kalau timnya terkejut oleh gameplay Aura. Padahal RRQ Hoshi sudah mencoba membatasi hero pool nyaman Aura seperti Baxia dan Kadita.
"Sebenarnya kita bukan terkejut sama heronya sih, tapi sama gameplaynya Aura Fire. Kita terkejut di sana. Bahkan game satu kita kaget juga ada Aulus tiba-tiba" ucap Clay.
Seperti disebutkan, Aura Fire jadi tim pertama yang memakai Aulus sebagai jungler. Hero baru ini hadir di orginal server pada 31 Agustus lalu dan baru bisa dipakai di MPL Indonesia pada week-5.
Hampir aja tumbang RRQ Hoshi, dua jempol buat Aura Fire sudah menunjukan permainan yang berkelas.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|