Blacklist International Kaget Red Canids Bermain Buruk

Billy Rifki
06/12/2021 20:47 WIB
Blacklist International Kaget Red Canids Bermain Buruk
esports.id interview

Blacklist International sudah menjalani fase grup hari pertama dengan sangat memuaskan. Bermain dalam format best of one, juara MPL PH season 8 tersebut menang tiga kali dari tiga match melawan Bedel, Malvinas dan Red Canids.

Meskipun para pemain Blacklist mengakui mereka agak khawatir main di bo1, tapi mereka menunjukan hasil yang sangat solid. Dalam media interview, Ohmyv33nus dan Oheb hadir dihadapan media dan menceritakan perjuangan mereka hari ini. Keduanya agak terkejut dengan hasil yang diraih oleh Red Canids.

"Aku pribadi sangat terkejut tim Red Canids tampil tidak maksimal dibandingkan dua tim lainnya di grup kami." ucap Ohmyv33nus. Oheb yang tampil memukau di hari pertama M3 ini kemudian menambahkan kalau ia juga terkejut dengan hasil yang diraih perwakilan asal Brasil tersebut.

"Aku juga berpikir demikian. Kami sudah me-review lawan-lawan kami dan aku merasa Red Canids adalah tim yang lebih kuat dibanding dua tim lainnya. Aku sangat terkejut Red Canids sangat under-performa padahal tim lainnya mudah dikalahkan." tutup Oheb

Meski begitu, Ohmyv33nus memberikan saran untuk tim yang khususnya baru merasakan persaingan level dunia seperti M3. Ia mengatakan jadikan hari ini pelajaran dan masih ada jalan panjang bagi mereka tampil lebih baik di M3.

" Yang pertama adalah ini kesempatan perdana mereka tampil di panggung besar, aku yakin mereka semua akan bangkit di babak playoffs. Jadikan ini pengalaman dan pelajaran berharga, maju terus" tutup Ohmyv33nus.

PEROLEHAN POIN SAMA TIGA TIM GRUP A

Blacklist International dipastikan menempati upper bracket di playoffs M3. Namun, ada tiga tim di grup A yang menorehkan poin kemenangan sama. Red Canids, Bedel dan Malvinas meraih 1 kemenangan dan dua kali kalah. Oleh karena itu akan ada babak penentuan atau tiebreaker match guna mencari peringkat dua menemani Blacklist International.

Cara mencari pemenang tiebreaker tersebut berdasarkan dilihat dari durasi terpendek atau game tercepat.  Dua tim dengan durasi match paling panjang akan tanding duluan. Pemenang akan melawan tim dengan durasi match terpendek.

Contoh, ada tiga tim yang bertanding dengan total durasi bermain yakni, A: 30 menit, B: 36 menit dan C: 38 menit. Maka, proses tiebreaker dimulai dari tim B lawan C, pememenang bertemu tim A. Pemenang di laga melawan tim A adalah tim yang mendapat predikat runner up.

Bagaimana aksi hari pertama M3 menurut kalian? Pastinya bakal lebih seru lagi di hari selanjutnya ya kan?!