Malaysia Hampir Kalahkan Filipina di Laga Pembuka MLBB SEA Games 2021

Billy Rifki
18/05/2022 11:37 WIB
Malaysia Hampir Kalahkan Filipina di Laga Pembuka MLBB SEA Games 2021
instagram

Fase grup untuk nomor Mobile Legends di SEA Games Vietnam 2021 dimulai hari ini. Grup A menjalani pertandingan lebih dulu dengan Filipina kontra Malaysia jadi laga pembuka. Filipina yang berisi mayoritas pemain Blacklist International melawan Malaysia diwakili Todak plus Xorn menyajikan pertarungan yang cukup sengit.

Meski menghadapi pemain berstatus juara dunia M3, Malaysia berhasil mengendalikan permainan di awal dan mid game. Seperti game pertama, meta tank jadi andalan untuk Ciku yang memakai Baxia jungler. Unggul kill di 10 menit pertama, Filipina hampir saja melepas poin game pertama andai tak ada blunder yang di lakukan pemain Malaysia.

REKAP FILIPINA VS MALAYSIA

Satu kesempatan Lord di menit ke-10 untuk Malaysia terus diganggu oleh pemain Filipina. Sampai keunggulan net worth Malaysia hilang karena mereka melepas kendali lane yang terus ditekan oleh Filipina sementara Lord gagal mereka kuasai.

Baru di menit ke-14 Malaysia berhasil mengambil Lord setelah Xorn sukses menciduk Wise dari teamfight. Aksi yang sama kembali diulang Xorn pada Lord menit-17. Menciduk Balmond Wise dengan ultimate cantik, pasukan Malaysia mendapat Lord dengan nyaman dan menghancurkan  inner turret di markas Filipina.

Namun pertarungan belum usai, Lord Evovled di menit ke-20 malah berhasil diamankan Filipina. Ultimate besar dari Yve Hadji sukses menghabiskan darah pemain Malaysia, membuat mereka tak dalam posisi ideal merebut Lord. Retribution dari Ciku juga kurang akurat membuat Wise mendaratkan last hit lebih mudah.

Dalam satu serangan, Filipina berhasil membalikan keadaan di game 1. Anehnya, di game kedua juga terjadi hal yang sama. Meski Malaysia kehilangan inner turret lebih dulu di menit ke-10 namun Ciku dan kawan-kawan bisa melawan balik dan unggul.

Karrie dan Xavier yang dipilih Malaysia hampir jadi penyelamat bangsa di game kedua. Di menit-16, inner turret Filipina ikutan jebol sementara Malaysia unggul 5000 net worth. Diversi yang di lakukan Filipina sukses mengamankan Lord untuk mereka. Tim Malaysia dibuat teralih dengan pergerakan Esmeralda yang mengorbankan Immortality demi sebuah bantuan Lord.

Ketika Malaysia coba menghancurkan markas Filipina, mereka terlalu terburu-buru dan Filipina masih bisa bertahan untuk teamfight selanjutnya. Moon kemudian terciduk di menit ke-25, kesialan ini jadi penyebab kekalahan Malaysia. Rekannya yang lain coba membantu dengan melakukan war mati-matian, Immortality pecah berantakan milik pemain dari kedua tim, pada akhirnya Filipina berhasil unggul dan jalur menuju base Malaysia terbuka tanpa penjagaan.

Kekalahan Malaysia tentu sangat disayangkan apalagi mereka hampir saja menang 2-0 lawan Filipina. Namun, ada pelajaran bagi timnas Indonesia walaupun mereka tidak ada di grup yang sama.

FILIPINA TIDAK SEKUAT YANG DIBAYANGKAN

Performa Filipina hari menunjukan banyak celah yang bisa dieksploitasi dari Wise dan kawan-kawan. Beatrix dan Esmeralda terbukti jadi hero nyaman sidelaner Filipina dan setidaknya salah satu hero ini harus dikontes atau di ban. Melepas kedua hero ini berarti memudahkan Filipina berada di posisi nyaman karena tak perlu lagi khawatir dengan laning safelane dan offlane mereka.

Wise dan V33nus hanya jadi bantalan untuk Hadji, sosok carry sebenarnya dari Filipina dengan hero aoe andalan macam Yve, Cecilion dan Pharsa. Meta tank jungler membuat Wise jadi pemain yang harus berada di depan. Efeknya, lawan lebih mudah untuk menciduknya terutama di perebutan objektif penting seperti Lord. Ini ditunjukan oleh Xorn yang beberapa kali menciduk Wise dan mempermudah tugas Ciku merebut lord untuk Malaysia.

Indonesia diuntungkan karena punya Vyn dan Kiboy, dua roamer serbabisa yang piawai mengemban tugas membuka map dan jadi frontliner, sehingga jungler punya posisi lebih aman untuk follow up atau mengamankan Lord lebih dulu.

Indonesia akan bermain pukul 14:00 WIB nanti melawan Vietnam dan pukul 15:30 WIB melawan Singapura. Kemenangan di laga ini bakal berpengaruh pada mental boost dan kepercayaan diri pemain timnas saat berjumpa Filipina di playoffs kelak. Menurut kalian, bagaimana performa tim Filipina di game pertama lawan Malaysia?