Bocoran Project NEXT MLBB Terbaru, Moonton Jamin Ga Bikin Berat Device

Billy Rifki
11/08/2023 19:49 WIB
Bocoran Project NEXT MLBB Terbaru, Moonton Jamin Ga Bikin Berat Device
Esports.id interview

Di bulan Agustus ini, MLBB turut memeriahkan kemerdekaan Republik Indonesia dengan berbagai event menarik, salah satunya perisilisan skin Kadita bertema MPL. Selain itu, dalam waktu dekat bakal ada Project NEXT terbaru yang berisi revamp hero, rilis hero baru serta berbagai perubahan untuk user interface.

Sayangnya, pada tiap update patch, ukuran dari game MLBB semakin besar dan jadi kendala untuk banyak gamers yang punya device "kentang". Mereka pun mengeluhkan soal borosnya penggunaan memori RAM perangkat mereka yang tersedot habis demi MLBB.

Untungnya, Marketing Manager MLBB Indonesia, Leonardy mengatakan kalau masalah tersebut juga jadi bahasan tim developer. Ia memastikan kalau update Project NEXT terbaru bakal lebih smooth untuk semua device karena proses compress aset pada update Project NEXT sudah dikemas sebaik mungkin.

"Update ini ngga akan terlalu mempengaruhi storage. Yang terpenting kan RAM, misalnya habis update bakal nge-lag atau gimana, ternyata malah lebih smooth. Walaupun update besar-besaran tapi resource di in-gamenya di-press besar-besaran juga jadi lebih optimize lah," ujar Leonadry menjawab pertanyaan Esports.ID saat berkunjung ke ruang media MPL Arena.

Menurut bocoran dari pihak yang sama, beberapa hero seperti Johnson, X Borg, Layla dan beberapa hero dari region Eruditio bakal terkena revamp. Untuk hero baru, ia memberi petunjuk kalau masih ada hubungan dengan Layla.

Sementara, pecinta MLBB juga harap dinantikan perayaan ulang tahun MLBB yang ketujuh karena bakal ada lebih banyak event dan reward yang diberikan dibanding ulang tahun sebelumnya.