MSC 2024 telah melangsungkan hari pertamanya kemarin. Salah satu perwakilan Indonesia, Fnatic ONIC (FNOC) sukses amankan poin penuh saat jumpa tim asal Myanmar, Falcon.
FNOC kembali dijagokan jadi juara, minimal Grand finalist di ajang ini mengingat performa mereka yang masih ciamik dan meta yang kembali "menghalalkan" assasin. Player assasin seperti Kairi tentunya bisa bersinar lebih lagi di meta kali ini.
Namun, lawan Kairi di MSC 2024 juga tak sembarangan. Banyak jungler top yang siap beradu mekanik dengan Player asal Filipina tersebut. Lantas, siapakah Top 3 jungler yang paling diwaspadai dan berbahaya menurut Kairi di MSC 2024?
"Menurutku nomor satu ada Karltzy (Liquid), kedua ada Kyletzy (FCAP) dan ketiga ada Seskyyyy dari Selangor Red Giants. Untuk keempat dan kelima belum ada yang gimana-gimana, " Ujarnya dalam sesi wawancara online semalam kepada Esports.ID.
Karltzy dan Kyletzy memang belakangan jadi rival terberat Kairi di persaingan internasional. Terakhir, Kairi harus tunduk oleh Kyletzy di final M5 di Filipina. Seskyyy sendiri nama yang tak disangka bakal disebut Kairi. Seskyyy mampu membawa timnya menjuarai MPL Malaysia season 13 dengan rekor unbeaten.
MSC 2024 pasti jadi cerita berbeda dengan kembalinya meta assasin. Mampukah Kairi jadi jungler nomor 1 di MSC 2024?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|