Musik & Esports? Ini Preferensi Lagu Insan Gamer Lokal

Billy Rifki
04/09/2019 14:28 WIB
Musik & Esports? Ini Preferensi Lagu Insan Gamer Lokal
Esports.ID, YouTube

Mendengarkan musik rasanya sudah menjadi aktivitas harian yang tak bisa dilepaskan dari kehidupan manusia. Kebiasaan ini dipercaya bisa membawa dampak-dampak positif seperti meningkatkan mood, membuat seseorang lebih tenang, dan santai, serta media penyampai emosi seperti rasa senang dan sedih.

Tak terkecuali para penggiat esports mulai dari atlet, caster, sampai streamer. Mereka butuh ketenangan pikiran dan mental karena akan menghadapi orang banyak, meski seringkali viewer mereka cuma menyaksikan online. Musik, bagi mereka berfungsi sebagai pereda ketegangan, memusatkan konsentrasi bagi mereka yang tremor menjelang detik mengudara.

Namun musik seperti apa sih yang mereka dengarkan? Karena tiap orang memiliki selera yang berbeda dan alasan berbeda loh. Berikut ada beberapa narasumber yang rela berbagi koleksi playlist maupun spotify mereka.

-Gisma "Melon" Priayudha Assyidiq

Mas Melon yang sudah berkiprah puluhan tahun di dunia esports, meniti karir dari bawah hingga jadi sosok "tokoh esports" paling digemari. Melon tak melepas akar perjuangannya yang heroik dengan mendengarkan lagu sarat nilai-nilai perjuangan, imajinasi, dan kepahlawanan.

Melon memilih album-album soundtrack dari Sword Art Online, khususnya yang berirama upbeat nightcore dan sesekali mencampurnya dengan genre akustik emosional.


Menurutnya, lagu-lagu tersebut mampu bikin dirinya merasa lebih happy saat nge-game. Tapi Melon menjaga kadar volume background musiknya tetap rendah karena aktivitasnya tiap hari berhubungan dengan stream dan discord.

- BOOM ID

Lain Melon, beda pula BOOM ID. Anak-anak DOTA 2 BOOM ID yang beranggotakan Dreamocel, FBZ, Khezcute, Mikoto, dan Inyourdream memilih tembang-tembang milenium sarat makna.

Sang manajer, Brando Oloan, mengirimkan playlist Spotify yang diberi nama " Playlist Anak Warnet 2000-an". Lagu andalan mereka, salah satunya Through the Fire and Flames dari Dragonforce. Bagi yang tahu lagunya tentu tak asing dengan brutalnya tempo musik ini yang membakar semangat. Mereka juga masih mendengarkan Scorpion, Queens, dan Deep Purple


Namun karena terbawa suasana zaman khususnya tahun 2000, punggawa BOOM ID juga mendengarkan musik yang populer saat itu. Beberapa band tanah air mulai dari D'MASIV, Kerispatih, Padi, Peterpan, J-Rocks, Tipe-X, Ada Band, dan Sheila on 7 jadi daftar antrian untuk didengar. Namun ada juga band-band tier 3 seperti Kangen Band, ST12, dan Wali yang tersempil di antara lantunan lagu populer tahun 2000.

- Srinfy

Streamer official Star8 ini rutin mengajak viewer dan follower-nya mabar PUBG dan DOTA 2. Srinfy mengaku sebenarnya tak pernah mendengarkan musik, namun untuk kebutuhan stream, dia mulai mendengarkan beberapa lagu zaman now yang cocok untuk mengisi jeda stream menjelang momen live.

Lagu yang nyantol di pikiran Srinfy cukup unik, seperti Billie Eilish. Bagi yang mungkin belum tahu, Billie Eilish punya gaya bernyanyi yang unik dan lagunya pun tak seperti lagu-lagu populer kebanyakan. Namun banyak orang yang merasa terikat secara emosional dengan karya Billie dan menyukai keunikan tersebut.


Namun, Srinfy juga mendengarkan lagu yang lebih mudah dimengerti seperti HONNE dan Heaven dari Bryan Adams.

- Icha "Mochalatte" Annisa

Caster cantik yang lebih tersohor karena aktivitasnya di event battle royale ini tak asing pula dengan DOTA 2. Bahkan untuk ukuran gim MOBA, Mochalatte sebenarnya termasuk berbakat. Khusus untuk DOTA 2, hero andalannya adalah Mirana, karena memang itu adalah satu-satunya karakter yang pernah ia mainkan.

Kalau urusan musik, Mocha lebih lengket ketimbang main MOBA. Bisa dibilang musik adalah sebagian hidupnya. Bila kamu mengikuti akun Instagram-nya, kemungkinan besar akan menemukan rentetan instastory Mochalatte sedang bernyanyi dengan background gambar gelap.

Mocha juga tak takut menyalurkan hobi bernyanyi dalam beberapa kesempatan cover lagu yang ia tuangkan di YouTube. Buat Mocha, musik adalah cara dia meluapkan emosi. Cara berekspresi tanpa menyinggung seseorang secara langsung.

Akhir-akhir ini, di sela kesibukannya melakukan stream atau menjelang istirahat di rumah, dia mengulang lagu Lowkey dari Niki. Buatnya, Lowkey menggambarkan perasaan yang saat ini sedang menyelemutinya terhadap seseorang dan membantunya dalam bersikap.

Nah, itu dia beberapa lagu andalan para insan esports tanah air. Kalau Sobat Esports, lagu apa yang menemani aktivitas gamingmu?